Advertisement

FSTVLST dan Shaggydog Menutup Acara 100 Persen YK

Galih Eko Kurniawan
Sabtu, 21 April 2018 - 16:00 WIB
Galih Eko Kurniawan
FSTVLST dan Shaggydog Menutup Acara 100 Persen YK   Shaggydog tampil di Soundsations 100 Kota 1 Bahasa: 100 Persen YK di Lapangan Parkir Stadion Mandala Krida, Jumat (20/4/2018). - Harian Jogja/Galih Eko Kurniawan

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Soundsations 100 Kota 1 Bahasa: 100 Persen YK digelar sepanjang hari pada Jumat (20/4/2018). Berbagai komunitas kreatif berkarya menunjukkan ekspresi mereka di lapangan parkir Stadion Mandala Krida.

Penampilan FSTVLST dan Shaggydog menutup acara yang khusus jadi ajang berkumpul dan berkarya berbagai komunitas kreatif itu. Di Jogja, Soundsations 100 Kota 1 Bahasa antara lain menyuguhkan komunitas vespa, aksi live painting helm dari Farid Stevy dan Kurniawan Iwe Ramadhan serta pameran fotografi.

Advertisement

“Kolaborasi live painting helm bersama Iwe seru sekali. Kami ingin menunjukkan pegiat seni Jogja itu luar biasa kreatifnya. Inilah yang membuat kota kami dikenal akan skena seni kreatifnya,” ujar Farid, yang juga vokalis FSTVLST itu.

Dita Wiendra dari Gong Production, selaku penyelenggara Soundsations 100 Kota 1 Bahasa, menuturkan melalui acara itu, Soundsations ingin mengajak teman-teman dari berbagai komunitas kreatif Jogja untuk berkumpul bersama dan saling menginspirasi.

“Lewat gerakan Habis Gelap Terbitlah Terang: 100 Persen YK, kami ingin menunjukkan mereka dan karyanyamenjadi potret kreativitas unik dan asli dari Jogja,” tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Usulan Formasi PPPK-CPNS 2024 Disetujui Pusat, Pemkab Bantul: Kami Tunggu Kepastian Alokasinya

Bantul
| Jum'at, 29 Maret 2024, 16:07 WIB

Advertisement

alt

Rela, Ungkapan Some Island tentang Kelam, Ikhlas dan Perpisahan

Hiburan
| Jum'at, 29 Maret 2024, 09:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement