Advertisement

Bapak Ibu Waspadalah, Anak Anda Diincar Obesitas

newswire
Kamis, 16 Agustus 2018 - 19:35 WIB
Maya Herawati
Bapak Ibu Waspadalah, Anak Anda Diincar Obesitas Ilustrasi anak obesitas - Reuters

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Setop berpikir bahwa anak gendut itu imut.  Jika anak terlampau gemuk, dampaknya bisa memicu penyakit serius. Termasuk kardiovaskular, diabetes, tekanan darah tinggi, hingga gangguan kanker.

Tanamkan kebiasaan baik supaya anak mudah mencegah risiko tersebut. Ada kiat untuk membiasakan anak Anda hidup sehat seperti dilansir Thehealthsite, belum lama ini.

Advertisement

Kebiasaan Makan Sehat

Terbiasa makan sehat adalah cara terbaik untuk menghindari obesitas. Orangtua harus memberi contoh yang baik kepada anak-anaknya. Misalnya ketika berbelanja di supermarket jangan biasakan beli makanan kalengan atau instan. Begitu juga dengan persediaan makan di rumah, sediakan selalu makanan sehat yang mengandung sumber karbohidrat, protein, lemak, kalori, dan lainnya.

Nah, ketika jam makan tiba, kumpul di meja makan. Sajikan makanan sehat, lalu fokus makan sampai habis. Jangan biarkan anak makan sambil bermain atau mengobrol, karena bisa memicu dia menolak makan.

Hindari Junk Food

Restoran junk food telah menjamur di mana-mana. Hal ini memudahkan orang membelinya saat kepepet dan lapar. Ditambah lagi dengan produk makanan kalengan yang mudah dibeli di supermarket. Untuk mencegah anak obesitas, jangan sediakan produk makanan seperti itu di rumah karena berdampak buruk.

Batasi Kalori

Anak-anak pasti doyan segala jenis makanan yang mengandung tinggi kalori. Seperti junk food, makanan serba manis, aneka makanan ringan dan sebagainya. Batasi pemberian makanan tinggi kalori itu kepada anak, karena dapat memicu obesitas. Pastikan ajarkan anak untuk makan sehat bebas lemak, serta jangan biasakan anak makan sampai kenyang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Okezone

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Top 7 News Harianjogja.com Rabu 24 April 2024: PPDB Kelas Olahraga hingga Hasil Arsenal vs Chelsea Skor 5-0

Jogja
| Rabu, 24 April 2024, 07:57 WIB

Advertisement

alt

BMKG: Sebagian Besar Wilayah Indonesia Dilanda Hujan Hari Ini

News
| Rabu, 24 April 2024, 08:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement