Advertisement

Bakal Ada Satgas Agama di Kubu Prabowo

Newswire
Senin, 20 Agustus 2018 - 21:00 WIB
Bhekti Suryani
Bakal Ada Satgas Agama di Kubu Prabowo Calon presiden Prabowo Subianto dan calon wakil presiden Sandiaga Uno saat deklarasi di Kertanegara, Kamis (9/8/2018) malam. - Antarafoto/Sigid Kurniawan

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA- Kubu Prabowo Subianto membentuk Satgas Agama untuk kepentingan kampanye.

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Djoko Santoso mengungkapkan akan ada Satuan Tugas (Satgas) Agama di dalam Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Satgas agama itu akan diisi oleh berbagai tokoh lintas agama.

Advertisement

Djoko menjelaskan, tugas dari Satgas Agama selama kampanye adalah memberikan tausiyah-tausiyah kepada masyarakat. Isi dari tausiyah itu akan mengandung ajakan untuk menjalankan Pemilu secara damai.

"Tugasnya nanti kita rumuskan yang jelas adalah memberikan tausiyah kepada rakyat untuk tetap bersatu. Melaksanakan pemilu itu bukan perang, pemilu itu harus dingin," kata Djoko di Gedung DPP Partai Gerindra, Jalan Harsono RM, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Senin (20/8/2018).

Akan tetapi, Djoko enggan memaparkan siapa saja tokoh-tokoh agama yang akan masuk ke dalam Satgas Agama itu.

Ia pun enggan memberikan bocoran saat disinggung adanya rencana Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab yang masuk ke dalam Satgas Agama.

"Saya tidak bersedia untuk mengumumkan karena nanti kalau terjadi perubahan kan tidak bagus," kata dia.

Ia menambahkan bahwa pengumuman soal siapa saja yang akan masuk ke dalam Satgas Agama maupun tim kampanye nasional akan disampaikan usai mendapatkan persetujuan dari seluruh ketua umum partai koalisi.

"Ya, nanti kan mengumumkan harus ada persetujuan empat ketua partai," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Suara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Mempercepat Penanganan, Pemkab Kulonprogo Bikin Rembug Stunting

Kulonprogo
| Kamis, 25 April 2024, 09:27 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement