Advertisement

Faktanya Banyak Lulusan S1 Kerja Jadi Ojol, Komunitas Ojek Online Ini Beri Dukungan ke Prabowo

Newswire
Jum'at, 14 Desember 2018 - 23:50 WIB
Bhekti Suryani
Faktanya Banyak Lulusan S1 Kerja Jadi Ojol, Komunitas Ojek Online Ini Beri Dukungan ke Prabowo Forum Gabungan (FORGAB) Roda 02 di kantor BPN Prabowo-Sandiaga. - Suara.om/Ria

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA- Muncul gerakan mendukung capres nomor urut 02 Prabowo Subianto dari komunitas pengemudi ojek online.

Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto sempat menyinggung anak muda lulusan SMA hanya berakhir menjadi sopir ojek. Alih-alih tersinggung para pengemudi ojek online yang tergabung dalam Forum Gabungan (FORGAB) Roda 02 malah membela Prabowo.

Advertisement

Juru bicara FORGAB Roda 02, Zulfikar mengungkapkan bahwa para ojol justru sepakat dengan apa yang dibicarakan Prabowo. Pasalnya, mereka yang menggeluti profesi sebagai driver ojol itu karena kesulitan mencari kerja.

"Ini kita melakukan pembelaan bahwa itu adalah fakta yang sebenarnya dan tidak ada yang salah dari kata-kata itu," kata Zulfikar di Kantor Badan Pemenangan Nasional [BPN], Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat (14/12/2018).

Tak hanya dari lulusan Sekolah Dasar, kata dia banyak juga lulusan S1 yang lebih memilih bekerja sebagai driver ojol.

"Memang pemerintah belum bisa mempekerjakan lapangan kerja yang layak bagi kita dan ojek-ojek online. Di sini yang duduk di sini banyak juga yang sarjana dan ini faktanya, riil-nya seperti ini makanya kita membela," ujarnya.

Hal tersebut juga menjadi salah satu alasan FORGAB Roda 02 mendeklarasikan dukungannya untuk Prabowo-Sandiaga di Pilpres 2019. FORGAB Roda 02 mengklaim memiliki 250 komunitas dan terdiri dari kurang lebih 12.000 anggota yang tersebar di Pulau Jawa dan Sumatera.

"FORGAB RODA 02 hari ini ingin menyatakan dukungan, menyatakan deklarasi mendukung bapak Prabowo Subianto dan Bapak Sandiaga Uno menjadi calon Presiden 2019," pungkasnya.

Sebelumnya, Prabowo Subianto merasa terenyuh kala melihat ada meme yang merendahkan perjalanan karir anak bangsa. Dalam meme itu, yang dilihat Prabowo ialah jalur karir anak bangsa yang berawal dari sekolah dasar namun berakhir menjadi sopir ojol.

Prabowo sempat menunjukkan meme itu saat berpidato di acara Indonesia Economic Forum di Hotel Shangri-La, Jakarta Pusat, Rabu (21/11/2018). Dalam meme itu, menayangkan gambar sebuah topi SD, SMP dan SMA hingga berakhir dengan helm berwarna hijau.

"Ini adalah meme yang sedang tersebar di internet. Jalur karir seorang anak muda Indonesia. Yang paling kanan adalah topi sekolah dasar, topi sekolah menengah pertama dan setelah dia lulus dari sekolah menengah atas, dia menjadi supir ojek, ini adalah realita yang kejam," kata Prabowo.

Pascapernyataan Prabowo tersebut, sempat muncul demonstrasi dari komunitas ojek online yang memprotes Prabowo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Suara.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jadwal Bus Damri dari Jogja-Bandara YIA, Bantul, Sleman dan Sekitarnya

Jogja
| Jum'at, 29 Maret 2024, 04:37 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement