Advertisement

Ini Daftar Laptop Terbaik bagi Traveller

Nindya Aldila
Minggu, 15 Juli 2018 - 07:00 WIB
Galih Eko Kurniawan
Ini Daftar Laptop Terbaik bagi Traveller Ilustrasi - EasyAcc

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—MacBook dan MacBook Pro sudah lama jadi sorotan para pecinta tech savvy alias penggemar gadget. Namun, meski keduanya lebih kuat, laptop keluaran Apple Inc. ternyata dinilai tidak nyaman bagi wisatawan yang sering bepergian.

Dari segi permukaan, MacBook dan MacBook Pro sebanding dengan MacBook Air. Dalam hal ukuran dan berat, meskipun mereka tidak unggul dalam kelangsingan, desain miringnya membuat MacBook Air lebih mudah keluar masuk tas.

Advertisement

Namun kedua seri terbaru tersebut tidak memiliki keyboard chiclet yang nyaman seperti yang dimiliki oleh seri Air. Desain “kupu-kupu” pengganti milik kedua seri tersebut sangat rentan terhadap kerusakan.

Alhasil, tidak heran jika para traveler mulai tergoda dengan laptop keluaran merek lain yang jauh lebih ringan, ramping,dan bertenaga. Dikutip dari Bloomberg, ini ketiga laptop yang dapat menjadi pertimbangan bagi Anda yang hobi traveling:

1. Google Pixelbook

Tubuh supersexy dengan dual warna menampilkan Gorilla Glass dan lapisan metal. Dengan berat 1088 gram Anda tidak akan merasakan Pixelbook dalam tas Anda. Perangkat keras papan atas di dalam laptop ini, termasuk prosesor quad-core i7 dan RAM 16 GB, yang mendorong kecepatan dan multitasking yang mudah. Hanya dalam 15 menit, Anda dapat menambah daya hingga dua jam ke baterai sembilan jam berkat pengisi daya cepat Pixelbook.

2. Microsoft Surface Laptop

Laptop Surface hadir dengan banyak warna tajam termasuk merah anggur, biru kobalt, dan emas grafit. Kekuatan baterai bertahan selama 14 jam yang mengesankan, yang berarti Anda dapat menghabiskan setengah pekan produktif di pedesaan tanpa khawatir harus mengisi baterai. Untuk para profesional, rasanya laptop ini tidak mengecewakan, buktinya, CPU i7, RAM 16 GB, dan hard disk solid state 1 TB mendukung Surface menjadi teman perjalanan Anda.

3. Dell XPS 13

Jika Anda khawatir laptop yang langsing akan menghasilkan layar yang ciut, Anda tak perlu khawatir dengan XPS 13. Dengan berat lima ons lebih ringan, 0,22 inci lebih tipis, dan sekitar 45% lebih kecil daripada MacBook Air, display InfinityEdge dapat Anda nikmati dalam definisi layar sentuh 4K. Meskipun memiliki proporsi yang kecil, XPS 13 tidak terasa tipis. Bodi terbuat dari aluminium membuat tampilannya elegan. Dengan fisik yang kecil berarti Anda dapat dengan mudah mengetik dengan layar terbuka penuh, baik di atas meja baki pesawat atau bus antar-jemput bandara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis Indonesia

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Usulan Formasi PPPK-CPNS 2024 Disetujui Pusat, Pemkab Bantul: Kami Tunggu Kepastian Alokasinya

Bantul
| Jum'at, 29 Maret 2024, 16:07 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement