Advertisement

Ke Dieng Naik Angkutan Umum Yuk

newswire
Jum'at, 21 September 2018 - 16:35 WIB
Maya Herawati
Ke Dieng Naik Angkutan Umum Yuk Pemandangan candi di Dataran Tinggi Dieng - Antara

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Dataran tinggi Dieng terkenal dengan udara dingin dan pemandangan indah. Bahkan di tempat ini Anda bisa “mencicipi” hawa dingin hingga minus no derajat jika sedang musimnya, merasakan seperti di Eropa.

Dieng berada di dua kabupaten di Jawa Tengah yaitu Banjarnegara dan Wonosobo. Ada banyak cara menuju ke Dieng diantaranya terbang ke kota terdekat dari Dieng yaitu Jogja lalu dilanjutkan dengan naik mobil. Kalau pilih jalur darat kereta api dan bus pilihannya.

Advertisement

Traveling ke Dieng tanpa mobil pribadi artinya Anda mesti siap berganti jenis kendaraan. Sesampainya di Wonosaobo Anda bisa naik minibus menuju Dieng.

Tiket bus seharga Rp20.000 per orang, dengan lama perjalanan ke Dieng selama 1,5 jam. Perjalanan dari Kota Wonosobo menuju Dieng merupakan yang terbaik lantaran pemandangan alamnya luar biasa indah. Dari setiap balik jalan yang berkelok terlihat pegunungan di kejauhan serta lautan awan yang membuat saya sadar bahwa saya tengah berada jauh di atas permukaan Bumi.

Saat matahari mulai menyinari tanah Dieng, pemandangannya semakin menakjubkan. Kanan kiri jalan dipenuhi dengan kebun sayuran milik warga dan berbagai pohon termasuk pohon pinus yang jarang terlihat tumbuh di kota dan dataran rendah.

Berbeda dengan kawasan perdesaannya yang sangat asri, Dieng ramai oleh warga dan turis terutama pada akhir pekan.

 

Kompleks Candi

Di Dieng Anda bisa mengunjungi Kompleks Percandian Arjuna, yang juga merupakan kompleks untuk sejumlah candi lainnya seperti Candi Semar, Candi Srikandi, Candi Puntadewa, dan Candi Sembadra.

Candi Arjuna yang menjadi nama dari kompleks percandian ini memiliki ukuran 6x6 dengan menghadap ke barat. Ukurannya memang tidak begitu besar. Namun bentuknya dengan bagian atap yang mengerucut dan meninggi membuat bangunan ini terlihat menarik untuk dijadikan spot fotografi bagi Anda yang gemar berburu foto.

Ornamen atau pahatan yang ada dalam Candi Arjuna sama seperti dengan candi lainnya. di bagian tangga, ada bagian pegangan yang disebut penil, pahatan raksasa tanpa kepala yang disebut kala di atas pintu, dan makara.

Candi Arjuna diperkirakan dibangun paling awal dibandingkan candi yang ada di Kompleks Percandian Arjuna. Sementara candi yang dibangun terakhir adalah Candi Sembadra.

Kompleks ini diperkirakan dibangun pada abad ke-8 oleh Dinasti Sanjaya dari Mataram Kuno. Tapi Kompleks Percandian Arjuna baru ditemukan pada abad ke-18 dalam kondisi tergenang air. Lokasinya berada di Desa Dieng Kulon, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.

Untuk mencapainya, Anda bisa berkendara dengan jarak 25 kilometer dari Wonosobo. Namun jika dijangkau dari Banjarnegara, Anda harus melewati jarak yang lebih panjang, yakni 58 kilometer. Pada hari biasa, Anda bisa masuk ke areal Candi Arjuna dengan membayar Rp10.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jadwal Imsak dan Buka Puasa Wilayah Jogja dan Sekitarnya, Jumat 29 Maret 2024

Jogja
| Jum'at, 29 Maret 2024, 02:17 WIB

Advertisement

alt

Awas Migrain Terkait Erat dengan Meningkatnya Risiko Stroke

Lifestyle
| Kamis, 28 Maret 2024, 20:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement