Ekbis

Disaksikan Menparekraf, Alfamart Donasikan 1.000 Paket Bahan Pokok

Penulis: Herlambang Jati Kusumo
Tanggal: 13 Oktober 2021 - 07:37 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno (depan, keempat dari kiri) berfoto bersama perwakilan Alfamart dan LAZISMu di sela-sela pemberian bantuan sosial, Minggu (10/10/2021). - Istimewa/Alfamart

Harianjogja.com, JOGJA—Dalam rangka mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi dan penyaluran bantuan sosial di tengah pandemi Covid-19, Lembaga Amil, Zakat, Infaq dan Shadaqah Muhammadiyah (LAZISMu) bersama Alfamart menyalurkan 1.000 paket bahan makanan pokok dan vitamin bagi warga yang terdampak Covid-19 di Jogja.

Penyerahan bantuan tersebut dihadiri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, Branch Manager Alfamart, dan Perwakilan LAZISMu di Novotel Suites Malioboro Yogyakarta, Minggu (10/10/2021).

Branch Manager Alfamart, Andy Prastijono mengatakan bahwa bantuan bahan makanan pokok dan vitamin dinilai penting, karena banyak warga yang terdampak secara ekonomi. “Semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi saudara kita yang membutuhkan,” ucap Andy, melalui rilis, Selasa (12/10/2021).

Dalam kesempatan tersebut, perwakilan LAZISMu, Ardi Luthfi Kautsar menyampaikan bahwa bantuan ini disalurkan berkat konsumen Alfamart yang menyisihkan sebagian uang kembaliannya untuk didonasikan di toko.

“Dalam penyalurannya, Alfamart bekerja sama dengan LAZISMu mulai September-Desember 2021. Kami mengajak konsumen untuk ikut turut serta berdonasi,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ardi juga mengucapkan terima kasih kepada konsumen Alfamart yang telah berdonasi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

MTXLSMART Gelar Khitanan Massal Dukung Kesehatan Anak Mustahik
Rangkaian Natal, Gereja Babarsari-FK UAJY Gelar Khitan Gratis
HUT ke-9, Komunitas Pelajar Peduli Yogyakarta Gelar Super Peduli
Program TJSL BRI Sasar Pembangunan Serambi Masjid

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panduan Lengkap Slot Online di JendelaToto
  2. Panduan Lengkap Main di Jendelatoto
  3. Main Slot Gacor Mudah Menang 2025
  4. Best Strategies for Togel Players

Berita Terbaru Lainnya

IHSG Tembus Rekor Baru, Pasar Optimistis BI Tahan Suku Bunga
Harga BBM di SPBU Pertamina, Shell, bp, dan Vivo Tetap Stabil
Harga Cabai Rawit Merah Masih Tinggi, Telur Ayam Tembus Rp33.800
Emas Antam Melonjak Rp40.000, Harga Tembus Rp2,7 Juta per Gram
Kuota Impor Daging Sapi 2026 Dipangkas, Pengusaha Wanti-wanti PHK
PPh 21 DTP Berlaku 2026, Ini Dampaknya bagi Pekerja
Workshop Mindfulness untuk Perawat Jiwa Digelar di Jogja
WEF Davos 2026, Indonesia Perkuat Diplomasi Ekonomi Global
Harga Buyback Emas Antam di Pegadaian Masih Bertahan, 18 Januari 2026
Harga Pangan Nasional Turun Serentak, Beras hingga Cabai Merosot