Ekbis

Genap 3 Tahun di Jogja, Y.O.U Beauty Persembahkan Long-Lasting Beauty

Penulis: Lajeng Padmaratri
Tanggal: 03 Desember 2021 - 20:17 WIB
Suasana Media gathering yang digelar Y.O.U Beauty di Jogja, Kamis (2/12/2021). - Harian Jogja/Lajeng Padmaratri

Harianjogja.com, JOGJA—Memasuki usia yang ketiga tahun, Y.O.U Beauty semakin percaya diri menjadi brand kecantikan lokal yang dipercaya wanita Indonesia melalui tagline Y.O.U for You. Jenama ini menghadirkan produk kosmetik, skincare, dan bodycare berbahan alami yang dikombinasikan dengan pemanfaatan teknologi tinggi.

Kehadiran Y.O.U for You di Jogja pada Kamis (2/12/2021) merupakan bentuk dedikasi Y.O.U untuk mewujudkan Long-Lasting Beauty melalui sejumlah produk unggulan dari kategori make up dan skincare, seperti Y.O.U Golden Age Refining Serum, Y.O.U Biomecera Advanced Booster Serum, dan Y.O.U 24h Noutriwear+ Velvet Liquid Foundation.

"Melalui produk tersebut, Y.O.U berharap dapat mendukung perempuan Indonesia memiliki tampilan cantik dan sehat dari dalam, juga flawless dan glowing dari luar," kata Brand Director Y.O.U Beauty, Ayu Anastasya, Kamis.

Fokus Y.O.U Beauty dalam mencegah penuaan kulit, diakui Ayu juga menjadi fokus dalam penciptaan produk mereka. Bahkan, tahun ini Y.O.U Golden Age Refining Serum dinobatkan sebagai Produk Favorit Anti-Aging Serum di Indonesia menurut hasil survei dari Home Tester Club, World's Biggest Grocery Review Platform.

Dermatologist dr. Listya Paramita menjelaskan pentingnya merawat kulit untuk mengerem penuaan kulit. Meski tidak bisa dihindari, penuaan kulit masih bisa direm dengan perawatan kulit yang baik.

"Caranya ialah dengan menerapkan pola hidup sehat dan merawat kulit dengan skincare secara rutin. Perawatan kulit itu simpelnya membersihkan, melembabkan, dan melindungi dengan tabir surya," kata dia.

Selama Desember, Y.O.U Beauty juga menggelar Empty Bottles Campaign. Pelanggan bisa membawa kemasan kosong produk Y.O.U ke mitra toko pilihan.

Setiap kemasan yang disetor ke drop box yang tersedia ini bisa ditukarkan dengan sample size Y.O.U Golden Age Refining Serum gratis setelah mengunggahnya di akun Instagram milik pelanggan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Kulit Pria Lebih Rentan Bermasalah Akibat Polusi
Meriahkan 16 Tahun Perjalanan, ZAP Fest 2025 Sapa Kota Yogyakarta

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panduan Lengkap Slot Online di JendelaToto
  2. Panduan Lengkap Main di Jendelatoto
  3. Main Slot Gacor Mudah Menang 2025
  4. Best Strategies for Togel Players

Berita Terbaru Lainnya

Realisasi Belanja Negara di DIY Capai Rp14,98 T per September 2025
Harga Emas Hari Ini Selasa 4 November 2025
Pertamina Pastikan Pertalite di Jawa Timur Bebas Air dan Etanol
Pemda Diminta Percepat Pendataan Lahan Koperasi Merah Putih
Emas, Cabai, dan Beras Jadi Pendorong Utama Inflasi Oktober 2025
Penumpang KA Jarak Jauh Daop 6 Naik 4,01 Persen pada Oktober 2025
DIY Inflasi 0,42 Persen, Didorong Emas dan Biaya Kuliah
Harga BBM: Bensin Turun dan Solar Naik
Harga Emas Batangan Hari Ini Senin 3 November 2025
Kendalikan Harga dan Inflasi, Bulog DIY Salurkan Bantuan Pangan