Hiburan

Royal Ambarrukmo Boyong Padi Reborn dan Sheila Majid di Malam Tahun Baru

Penulis: Bhekti Suryani
Tanggal: 15 Desember 2018 - 22:50 WIB
Personel grup band Padi Reborn. - Ist/ Royal Ambarrukmo

Harianjogja.com, JOGJA- Hotel Royal Ambarrukmo Jogja akan memboyong sejumlah artis papan atas untuk memeriahkan malam pergantian tahun pada 31 Desember mendatang. Dua bintang utama dari dua negara yaitu Sheila Majid akan dihadirkan dan diiringi oleh gitaris kenamaan Tohpati dan Padi Reborn.

Bertajuk STARGAZING, Royal Ambarrukmo tak hanya memboyong para bintang legendaris tersebut di The Kasultanan Ballroom, beberapa agenda acara telah dipersiapkan dengan baik oleh Royal Ambarrukmo.

Fortune teller, selfie corner, after party DJ session di area air mancur, tata cahaya dan lampu terbaik hingga pesta kembang api akan menjadi pengisi meriahnya STARGAZING di acara tutup tahun nanti,” kata Marketing & Communications Manager Hotel Royal Ambarrukmo Jogja, Khairul Anwar melalui rilis, Sabtu (15/12/2018).

Tak ketinggalan, Ambarrukmo Food Truck Festival yang tahun lalu membawa banyak pengunjung umum yang ingin menghabiskan tahun barunya bersama Ambarrukmo, akan hadir kembali di area Alun-Alun Pendopo Ambarrukmo yang terbuka dan sejuk.

Adapun kesempatan melihat penampilan langsung Padi Reborn dalam formasi lengkap di STARGAZING Royal Ambarrukmo, dapat diakses mulai dari Rp275.000 untuk kelas Silver hingga Rp1.250.000 pada kelas Diamond. Kelas Diamond juga menyediakan makan malam mewah di The Executive Lounge serta meja khusus pada barisan-barisan terdepan.

Plaza Ambarrukmo dan gerai kuliner Punika Deli menjadi lokasi pembelian tiket masuk, atau dapat pula diakses melalui ivenframe.com, tiket.com, ibudibjo.com atau kiostix.com.

“Informasi lebih lanjut dan terbaru, masuk ke website anyar resminya via royalambarrukmo.com, hubungi 0274-488 488 dan ikuti sosial medianya di Facebook, Instagram serta Twitter @RoyalAmbarrukmo,” jelas Khairul Anwar.

Seperti diketahui, Padi dikenal sebagai grup musik legendaris dari Indonesia yang anggotanya dipenggawai Ari (gitar), Fadly (vokal), Yoyo (drum), Rindra (bas) dan juga Piyu (gitar). Dibentuk pada 8 April 1997, grup ini awalnya adalah wadah kreativitas seni lima mahasiswa Universitas Airlangga, Surabaya. Pada mulanya Soda menjadi nama yang dijadikan sebagai nama grup musik ini, namun kemudian diganti menjadi Padi setelah beberapa kali tampil di khalayak umum.

Nama ini dipilih karena dianggap sangat membumi. Padi tidak hanya bernilai dari sisi filosofinya saja yaitu semakin berisi semakin merunduk, tapi juga melihat fungsinya yang melambangkan kesejahteraan.

Album Padi cukup sukses menembus pasar musik Indonesia tak lama setelah melahirkan karya-karya orisinalnya. Beberapa pengamat menyimpulkan aransemen musik Padi yang dinamis dan lebih kompleks dari rata-rata lagu grup band Indonesia yang satu angkatan, dinilai sebagai salah satu penyebab kesuksesan Padi, hingga kini.

Setelah tujuh tahun beristirahat, akhirnya awal 2018 lalu, grup musik Padi kembali mewarnai musik Indonesia dengan membawa nama baru Padi Reborn. Beberapa nomor lagu legendarisnya antara lain Mahadewi, Sesuatu yang Tertunda, Sobat, Kasih Tak Sampai, Begitu Indah, Harmony, Rapuh dan masih banyak lagi. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Sajikan Menu Legendaris, Hotel Royal Ambarrukmo RAY Datangkan Chef Nasional
Pertama Pasca Pandemi, Sanggar Budaya Ambar Rukma Pentaskan Tari Klasik
Rayakan Hari Kartini, RAY Gandeng Paguyuban Pencinta Batik Indonesia
Bedug Ramadhan, Cara RAY Bangkitkan UMKM

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Digebuk Jepang 4-2, Tuan Rumah Qatar Tersingkir dari Piala Asia U-23
  2. Kredit BRI Tembus Rp1.308,65 Triliun, Mayoritas untuk UMKM
  3. Morodemak Jadi Contoh Konservasi Laut Berkelanjutan
  4. Kedudukan 3-2 untuk Keunggulan Jepang, Qatar hanya Bisa Parkir Bus

Berita Terbaru Lainnya

Dipanggil Teman oleh Bocah Berusia 2 Tahun, Beyonce Kirim Bunga Cantik Ini
The Tortured Poets Departement, Album Baru Taylor Swift Melampaui 1 Miliar Streaming di Spotify
Jo Se Ho Akui Segera Menikah di You Quiz On The Block
Berikut Rangkaian Program Pilihan Keluarga Indonesia Paling di Hati, Hanya di MNCTV
Queen of Tears Jadi Drama Korea yang Paling Banyak Dibicarakan Pekan Ini
Pertunjukkan Hindia dan Kawan-Kawan DEFRAG di Jogja Tembus 5.700 Penonton
Aktif Lagi, Risky Summerbee & The Honeythief Suguhkan Single Baru Perennial
Lirik Lagu Fortnight Taylor Swift feat Post Malone dan Terjemahannya
Update Harga dan Cara Beli Tiket Konser Sheila on 7 di Lima Kota
Wow, Album Baru Taylor Swift Pecahkan Sejumlah Rekor