Hiburan

Netflix Halal atau Haram, MUI Masih Mengkaji

Penulis: Newswire
Tanggal: 23 Januari 2020 - 22:47 WIB
Netflix - JIBI/Bisnis.com

Harianjogja.com, JAKARTA - Ketua Komisi Dakwah dan Pengembangan Masyarakat Majelis Ulama Indonesia KH Cholil Nafis mengatakan Netflix belum dikeluarkan. Namun, ada permintaan pengkajian soal hukum syariah layanan streaming tersebut.

"Ada masyarakat yang bertanya pasti kita mengkaji dan mengkaji itu bisa saja fatwanya haram, bisa halal. Jadi tidak setiap yang dikaji pasti haram," kata Cholil saat ditemui di Jakarta, Kamis (23/1/2020).

Ia mengatakan sejauh ini memang ada pertanyaan dari unsur masyarakat mengenai hukum syariah Netflix sehingga itu menjadi pembahasan. Kendati begitu, hingga saat ini MUI belum mengeluarkan fatwa layanan streaming itu.

Saat ini, kata dia, hukum Netflix sedang dalam proses pendalaman di lingkungan MUI. Adapun soal waktu pembahasan akan memakan waktu yang tidak singkat paling cepat satu bulan jika memang perkara itu sangat mendesak.

"Belum. Baru mengkaji, membahas, membincangkan. Kami dalam berfatwa butuh banyak waktu, pertama 'istiqro' kami riset yang sebenarnya seperti apa masalahnya. Kami agar ada gambaran masalah secara utuh dan baru kita membahas secara hukumnya," katanya.

"Dan kami masih dalam pembahasan itu. Kita mencari kemungkinan dari dalil-dalil itu dan juga masih meneliti tentang masalah itu sebenarnya seperti apa," katanya.

Sebelumnya, Ketua Dewan Fatwa MUI, Hasanuddin, sebelumnya juga membantah pihaknya sudah mengeluarkan fatwa haram Netflix. Informasi MUI merilis fatwa haram terhadap Netflix itu tidak benar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Berita Terkait

Film Siksa Kubur-Badarawuhi Tembus 1 Juta Penonton saat Rilis Hari Kelima
Jadwal Film Tayang Lebaran 2024 yang Siap Mewarnai Liburanmu
Film The Bride, Christian Bale Perankan Frankenstein
Film Badarawuhi di Desa Penari Tayang Perdana di Amerika Serikat

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Mengulas Alasan Kenapa Hari Kartini Identik dengan Kebaya
  2. Tepergok Curi Burung Murai Batu di Masaran Sragen, 2 Pemuda Ditangkap Polisi
  3. Perbaikan Sistem PPDS
  4. Diduga Tersetrum, Petani Sukodono Sragen Meninggal di Ladang

Berita Terbaru Lainnya

Peringatan Hari Kartini 21 April: Youtube Rilis Dokumenter Perempuan Kreator
Suguhkan 4 Lagu, Skandal Rilis Minialbum Dengar
Lirik Lagu Kristen Tak Terbatas, Tuhan Akan Angkat Kamu From Mess to Masterpiece!
Saudara Laki-Laki Artis Terkenal Diduga Terkait dengan Kematian Mantan Pacar
Keren Tiktoker Indonesia Irene Suwandi Mulai Debut Jadi Idol di Korea
Siap-Siap! Ini Jadwal dan Cara Ikut War Tiket Konser Sheila on 7
Film Korea Selatan Terbaru, Jo Jung Suk Tampil sebagai Pilot Cantik
Orang Terdekat Mengantarkan Kepergian Park Bo Ram
Film Siksa Kubur-Badarawuhi Tembus 1 Juta Penonton saat Rilis Hari Kelima
Republik Chechnya Melarang Musik dengan Irama yang Terlalu Cepat atau Lambat