Hiburan

Kadet 1947, Film yang Layak Ditonton Generasi Muda

Penulis: Sunartono
Tanggal: 29 November 2021 - 20:07 WIB
Pemain, kru dan sutradara film Kadet 1947 saat berkunjung ke Harian Jogja, Senin (29/11/2021). - Harian Jogja/Sunartono

Harianjogja.com, JOGJA—Film Kadet 1947 yang menceritakan tentang semangat dalam melawan penjajah layak untuk ditonton generasi muda. Film ini mengungkap sejumlah tokoh yang memiliki peran penting dalam mempertahankan Lapangan Udara Maguwo namun jarang terpublikasikan.

Sejumlah kru film Kadet 1947 yang terdiri atas produser, sutradara hingga pemain berkunjung ke Kantor Harian Jogja, Jalan AM Sangaji, Jetis, Kota Jogja, Senin (29/11/2021). Sejumlah pemain yang hadir dalam kunjungan itu antara lain Bisma Karisma, Kevin Julio, Fajar Nugraha, Chicco Kurniawan dan Hardi Fadhilah. Sutradara Rahabi Mahendra dan Aldo Sastia serta produser film Celerina Judisari.

Film ini mengisahkan sekelompok anak muda dari kadet Sekolah Penerbang Angkatan Udara di Maguwo. Mereka adalah Sutardjo Sigit (Bisma Karisma), Mulyono (Kevin Julio), Suharnoko Harbani (Omara Esteghlal), dan Bambang Sapto Adji (Marthino Lio) yang berkeinginan mengusir penjajah Belanda. Tetapi keinginan terkendala berbagai rintangan, salah satunya masih berstatus pelajar Angkatan Udara. Sehingga mereka tidak mendapat izin untuk membawa pesawat dan senjata.

“Keluarga para pelaku sejarahnya juga sangat mengapresiasi, mereka menyampaikan terima kasih eyangnya sudah difilmkan, karena sebelumnya tidak banyak dikenal. Ini hal yang membahagiakan bagi kami pemain, karena direstui pihak keluarga,” ucap Bisma Karisma.

Produser Kadet 1947, Celerina Judisari, menjelaskan cerita dan tokoh pemuda yang diungkap cenderung tidak populer tetapi mereka memiliki peran yang luar biasa dalam perjuangan melawan penjajah. “Kami masuk pada sebuah konteks perjuangan, dikaitkan dengan saat ini seperti apa, akhirnya ketemulah cerita ini, walaupun cerita itu tidak populer cenderung orang tidak tahu. Kami berusaha mengabarkan cerita ini pada anak muda,” katanya.

Sutradara Rahabi Mandra menambahkan film tersebut terinspirasi dari kisah nyata perjuangan awal-awal TNI AU. Di dalamnya ada sejumlah tokoh populer seperti Komodor Udara Soerjadi Soerjadarma (Mike Lucock), Adisutjipto (Andri Mashadi), Abdulrachman Saleh (Ramadhan Al Rasyid) dan Halim Perdanakusuma (Ibnu Jamil). Tetapi yang jarang terungkap berusaha ditampilkan menjadi kisah yang menarik untuk ditonton.

“Kisahnya ya Jogja, Maguwo, ketika semua lapangan udara diserang Belanda yang tersisa Maguwo. Para Kadet ini mempertahankan Maguwo. Bahasanya kami mencoba menggunakan bahasa lama,” katanya.

Menurutnya film tersebut telah di-review oleh para tokoh, salah satu Kak Seto dan hasilnya bisa ditonton semua usia. Sehingga sangat cocok untuk menumbuhkan semangat nasionalisme di kalangan generasi pemuda.

Pemred Harian Jogja, Anton Wahyu Prihartono, menilai di tengah maraknya tontonan era saat ini, Kadet 1947 menjadi salah satu tontonan cocok untuk anak muda. Kadet 1947 bisa menjadi tonggak membangkit semangat perjuangan dan nasionalisme generasi muda melalui edukasi film.

“Film ini cocok untuk menumbuhkan rasa nasionalisme di kalangan anak muda, termasuk revolusi mental, saya kira pemerintah perlu memberikan perhatian terhadap film semacam ini,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Netflix Umumkan Jadwal Penayangan Serial Eric Dibintangi Benedict Cumberbatch
Film Badarahuwi di Desa Penari Bakal Tayang di Amerika Serikat
Terjual ke 133 Negara, Exhuma Jadi Film Korea Terlaris di Indonesia
Tayang di Bioskop 6 Maret, Ini Sinopsis Kung Fu Panda 4

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. 26 Pelaku Prostitusi Ditangkap Polres Klaten saat Operasi Pekat Candi 2024
  2. Menilik Kesuksesan Kaliwedi Sragen Kembangkan Agrowisata hingga Waterboom
  3. BPJPH Bersama Industri dan Designer Luncurkan Indonesia Global Halal Fashion
  4. MWA UNS Solo Bentuk Panitia Pemilihan Rektor Periode 2024-2029, Ini Susunannya

Berita Terbaru Lainnya

Rela, Ungkapan Some Island tentang Kelam, Ikhlas dan Perpisahan
Album Peluk Maafku, Buktikan Talenta Guntur Narwaya sebagai Dosen yang Mencintai Dunia Musik
Film Horor Gunakan Unsur Islam dalam Judul, MUI Sebut Simbol Agama Harus di Tempat yang Pas
Akhirnya Wonderland yang Dibintangi Aktris Papan Atas Korsel Bakal Tayang Juni
TOP 4 X Factor Indonesia Siap Merebutkan Kursi ke Babak Grand Final
Heboh Foto Selfie Kim So Hyun dan Kim Sae Ron, Ini Penjelasan Agensi
Netflix Umumkan Jadwal Penayangan Serial Eric Dibintangi Benedict Cumberbatch
Kate Middleton Umumkan Sakit, Ini Profil dan Kisah Cintanya
Lirik Lagu Rohani Kristen, Apapun Pergumulan Anda Tiada yang Mustahil Terjadi Bagi Allah
Greenpeace Korea Pertimbangkan Kembali Ryu Jun Yeol sebagai BA