Hiburan

Jerinx SID Ditahan dalam Kasus Pengancaman Selebgram Adam Deni

Penulis: Setyo Aji Harjanto
Tanggal: 01 Desember 2021 - 19:07 WIB
Penabuh drum Superman is Dead I Gede Ari Astina alias Jerinx (tengah) berjalan meninggalkan Lapas Kerobokan, Bali, Selasa (8/6/2021). - Antara

Harianjogja.com, JAKARTA - Kejaksaan  Negeri Jakarta Pusat menahan penggebuk drum Superman Is Dead (SID), I Gede Ari Astina alias Jerinx, selama 20 hari ke depan. Jerinx ditahan di Rumah Tahanan Polda Metro Jaya.

"Dengan alasan untuk mempermudah proses persidangan, dikawatirkan tersangka melarikan diri, merusak atau menghilangkan barang bukti dan atau mengulangi tindak pidana sesuai dengan pasal 21 ayat (1) KUHAP," kata Kepala Seksi Intelijen, Bani Immanuel Ginting kepada wartawan, Rabu (1/12/2021).

BACA JUGA: Suporter Klub DIY Bentrok di Dekat UIN, Begini Kronologinya

Jerinx tersangkut kasus pengancaman lewat media elektronik. Polisi telah menyerahkan berkas perkara, barang bukti dan tersangka ke Kejaksaan. Alhasil, kewenangan atas Jerinx kini berada di kejaksaan.

Jerinx dijerat dan didakwa dengan Pasal 29 Juncto Pasal 45 B Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik dan atau Pasal 335 KUHP.

Kasus yang menjerat Jerinx ini bermula dari pelaporan Adam Deni ke Polda Metro Jaya atas tuduhan dugaan melakukan perbuatan pidana disertai ancaman kekerasan dan/atau pengancaman melalui media elektronik.

Mulanya, Adam berkomentar dalam beberapa unggahan Jerinx. Adam mempertanyakan data mengenai endorsement Covid-19 yang dituduhkan Jerinx ke beberapa artis.

Tak lama kemudian, Jerinx menghubungi Adam dan menuduhnya sebagai orang yang menyebabkan akun Instagram-nya hilang.

Dalam perbincangan keduanya, Adam merasa Jerinx telah mengeluarkan kata-kata yang tidak pantas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis.com

Berita Terkait

Wakapolri Tegaskan Produk Jurnalistik Bukan dari Perusahaan Pers Bisa Dipidana
Terduga Pengancam Penembak Anies di Kutai Timur Menyerahkan Diri
Soal Revisi Kedua UU ITE, Menkominfo: Untuk Menjaga Ruang Digital yang Sehat
Tak Rela Diputus, Mahasiswa Jogja Nekat Sebar Video Syur Kekasihnya

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Jalan Karanganyar-Munggur Sragen Rusak Parah Sampai Viral di Medsos
  2. Ungkapan Zhou Guanyu yang akan Membalap di Tanah Kelahiran
  3. Ketakutan, Korban Penipuan Bukber di Masjid Syeikh Zayed Solo Tak Berani Pulang
  4. Pebasket Prawira Harum Brandone Francis Masuk IBL All Star Lagi

Berita Terbaru Lainnya

Siap-Siap! Ini Jadwal dan Cara Ikut War Tiket Konser Sheila on 7
Film Korea Selatan Terbaru, Jo Jung Suk Tampil sebagai Pilot Cantik
Orang Terdekat Mengantarkan Kepergian Park Bo Ram
Film Siksa Kubur-Badarawuhi Tembus 1 Juta Penonton saat Rilis Hari Kelima
Republik Chechnya Melarang Musik dengan Irama yang Terlalu Cepat atau Lambat
Sheila On 7 Bakal Jumpai Penggemar di 5 Kota Ini
Agensi Ungkap Hasil Autopsi Kematian Park Bo Ram
Digelar di Embung Giwangan, Sederet Artis Ramaikan HDJ Festival Tahun Ini
Taylor Swift Dikabarkan Tolak Tawaran Rp145 Miliar untuk Manggung di UEA
Westlife Bakal Konser Eksklusif di Indonesia, Rencana Digelar di Candi Prambanan