Hiburan

Dicaci Warganet karena Positif Covid-19 Pulang dari Turki, Ashanty Beri Jawaban Menohok

Penulis: Akbar Evandio
Tanggal: 07 Januari 2022 - 23:27 WIB
Ashanty - Antara

Harianjogja.com, JAKARTA – Selebritas Ashanty angkat bicara lantaran tengah menjadi sorotan usai dinyatakan positif Covid-19 sepulang melakukan perjalanan ke Turki bersama keluarganya.

Ibu sambung Aurel Hermansyah ini pun merangkum segala cibiran dari warganet dalam salah satu unggahan di akun Instagramnya, saat kembali dari Turki.

Salah satunya, Ashanty menanggapi warganet yang menyebutnya sebagai beban begara dan mengkhawatirkan orang-orang yang berada satu pesawat dengan Ashanty ke Indonesia.

Artis berusia 37 tahun itu tegas mengatakan, bahwa dia bukan beban negara.

"Beban negara kalau saya di Wisma Atlet. Ini saya di rumah sakit, isolasi dan tanggungan sendiri dan kalau [positif Covid-19] saya tidak mungkin bisa pulang. Selama di pesawat enggak boleh lepas masker selain makan," tulis Ashanty di akun instagram @ashanty_ash, Jumat (7/1/2022).

Lebih lanjut, dikutip melalui Instagram @ashanty_ash, Ashanty mengaku sangat sedih mengapa di Indonesia sampai saat ini masih banyak orang yang menebar kata-kata kebencian.

"Buat kalian yang mencaci di saat kondisi aku lagi begini aku ucapkan terima kasih. Semoga kalian diberikan kesehatan. Kalian nggak pernah tahu alasan seseorang untuk melakukan sesuatu, tetapi begitu ringan menghujat. Kalian tidak pernah tahu isi hati orang lalu bisa seperti yang paling paham," tulisnya.

Dia memerinci, bahwa keluarganya telah mengikuti aturan dan prosedur yang telah diterapkan pemerintah.

“Setelah bepergian pun kalian hujat dengan seenaknya, tanpa memikirkan perasaan orang yang kalian mungkin nggak tau kondisi hati, psikis dan lainnya. Kasus Covid-19 setiap hari bertambah dan bermutasi selama dua tahun ini, dan kita nggak pernah tahu sampai kapan,” tulisnya.

BACA JUGA: Hubungan Pertemanan Bisa Jadi Cinta, Ini Tandanya

Dia menyayangkan respons dari warganet yang mudah mencaci orang lain, bahkan disebutkan masyarakat pun mengecam sebelum mengetahui alasan seseorang melakukan perjalanan ke luar negeri.

Ashanty pun menyebut, bahwa dirinya menerima segala konsekuensi yang didapatnya dengan menjalankan karantina.

"Kecuali saya kabur saat positif, kecuali saya diam-diam pulang ke rumah, saya bahkan diam di rumah sakit dari kemarin supaya tidak terjadi kegaduhan nanti dibilang diam-diam saja positif, saya tulis saya positif dibilang klarifikasi," tutur Ashanty.

Dia menjelaskan dengan kejadian ini dirinya semakin tahu siapa yang benar-benar sayang atau tidak.

"Jadi tahu sih siapa yang benar-benar sayang sama kita dan siapa yang tidak. Jadi tahu juga mana yang benar teman dan yang bukan. Yang selalu komentar, tanpa bertanya dulu alasan kita," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis.com

Berita Terkait

Britney Spears Tutup Panggung AS, Ungkap Alasan Trauma Pribadi
Ayah Marshanda, Irwan Yusuf, Meninggal Dunia
Duka Dunia Hiburan: Gary Iskak Meninggal Akibat Kecelakaan
Aktris Ruth Codd Jalani Amputasi Lagi, Ini Ceritanya

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panduan Lengkap Slot Online di JendelaToto
  2. Panduan Lengkap Main di Jendelatoto
  3. Main Slot Gacor Mudah Menang 2025
  4. Best Strategies for Togel Players

Berita Terbaru Lainnya

The Legend of Zelda Live-Action Dipastikan Tayang di Netflix
Nadya Arina-Jerome Kurnia Kupas Drama Film Penerbangan Terakhir
Jadwal Tur Dunia BTS 2026-2027, Ada 79 Konser dan Panggung 360 Derajat
Bruno Mars Pecahkan Rekor Jual 2,1 Juta Tiket Sehari
Tidur 12 Jam, Yim Si Wan Tetap Super Sibuk
5 Centimeters per Second Tayang di Bioskop Indonesia Mulai Hari Ini
Sinopsis Film Shrine: Horor Comeback Kim Jaejoong 2026
VinFast Luncurkan 4 Skuter Listrik 2026 dengan Sistem Swap
Sinopsis Film Bidadari Surga, Kisah Cinta dan Hijrah
Jisung NCT Dream Jadi Polisi Muda di Crash 2