Advertisement

Sidomoyo Didorong Kembangkan Potensi Budi Daya Gurami

Irwan A Syambudi
Sabtu, 21 Juli 2018 - 07:37 WIB
Kusnul Isti Qomah
Sidomoyo Didorong Kembangkan Potensi Budi Daya Gurami Suwarman Partosuwiryo memberikan pemaparan saat acara bedah buku yang ia tulis berjudul 'Kiat Sukses budi daya Ikan Gurami' di Balai Desa Sidomoyo, Godean, Jumat (20/7/2018). - Harian Jogja/Irwan A. Syambudi

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN-Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah (BPAD) DIY menyelenggarakan bedah buku bertemakan budi daya ikan gurami di Desa Sidomoyo, Godean. Melalui bedah buku tersebut diharapkan dapat mendorong potensi budi daya gurami di desa tersebut.

Kepala BPAD DIY, Monika nur lastiyani mengatakan dalam mengadakan bedah buku pihaknya selalu melihat potensi masing-masing lokasi. Seperti di Desa Sidomoyo pihaknya sengaja membedah buku berjudul 'Kiat Sukses budi daya Ikan Gurami'. "Di sini potensinya [budi daya] gurami, jadi ya kami angkat tema bedah buku tentang budi daya gurami," kata dia usai membuka acara bedah buku di Balai Desa Sidomoyo, Jumat (20/7/2018).

Advertisement

Dengan tema ini menurutnya memang dibutuhkan dan memiliki manfaat yang jelas bagi warga. Oleh karena itu selain menghadirkan penulis buku, pihaknya juga menghadirkan sejumlah praktisi pembudi daya gurami agar dapat berbagi ilmu dengan warga. Sehingga jika ada kesulitan terkait pemasaran hasil budi daya ataupun mengatasi penyakit ikan gurami dapat terbantu.

"Dengan begitu harapannya dapat mengembangkan potensi desa dan dapat mengentaskan kemiskinan. Dengan acara seperti ini [bedah buku] diharapkan dapat menggerakkan warga, lalu berbuat sehingga dapat menggerakkan perekonomian," ujarnya.

Dalam acara bedah buku tersebut hadir sejumlah pembedahan di antaranya penulis buku yakni Suwarman Partosuwiryo; tenaga ahli dari Nandar Winoro (Komisi D DPRD), Sofyan Efendi; dan praktisi budi daya perikanan, Suyatno. Sebagai pembedah pertama Suwarman memaparkan terkait kiat-kiat dalam membudi dayakan ikan gurami.

Pertama-tama ia menjelaskan terkait persyaratan lokasi dalam memulai budi daya gurami. Kemudian Suwarman menerangkan tahapan budi daya mulai dari persiapan kolam, pemupukan kolam, menyediakan bibit, menyediakan pakan alami, pergantian air kolam, hingga mengatur kepadatan populasi ikan.

Dengan metode yang benar, menurutnya budi daya gurami sangat menguntungkan. "Banyak yang sudah sukses karena budi daya ikan gurami selain karena harganya bagus pasarnya juga bagus," kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Menteri Keamanan AS Sebut Terorisme Kembali Muncul dan Jadi Ancaman

News
| Minggu, 19 Mei 2024, 01:17 WIB

Advertisement

alt

Hotel Mewah di Istanbul Turki Ternyata Bekas Penjara yang Dibangun Seabad Lalu

Wisata
| Sabtu, 18 Mei 2024, 20:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement