Advertisement

Mengenang Jasa Pahlawan di Wisata Watu Tapak Camp Hill

Yogi Anugrah
Minggu, 11 November 2018 - 00:50 WIB
Bhekti Suryani
Mengenang Jasa Pahlawan di Wisata Watu Tapak Camp Hill Pertunjukan teatrikal Hari Pahlawan di Watu Tapak Camp Hill, Sleman, Sabtu (10/11/2018). - Ist/Instagram @watutapak.

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN- Dinas Pariwisata (Dispar) DIY berkolaborasi dengan pengelola objek wisata Watu Tapak Camp Hill dan Malam Museum menggelar serangkaian kegiatan untuk memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November. Rangkaian kegiatan ini dilaksanakan pada 9-10 November di Watu Tapak Camp Hill, Sleman.

"Kami memilih menggelar kegiatan di Watu Tapak Camp Hill karena sekaligus promosi destinasi wisata di sini," kata Koordinator Kegiatan Peringatan Hari Pahlawan, Elsa kepada Harian Jogja, Sabtu (10/11/2018).

Advertisement

Ia mengatakan, Watu Tapak Camp Hill merupakan salah satu destinasi wisata camping site yang baru diresmikan pada 19 Oktober lalu.

"Karena di sini merupakan camping site, jadi untuk rangkaian kegiatan peringatan Hari Pahlawan, kami konsep dengan camping juga," ujarnya.

Rangkaian kegiatan tersebut dimulai pada Jumat (9/11/2018) dengan nonton film perjuangan, diskusi serta ada pula penampilan musik keroncong. Lalu pada Sabtu, dilanjutkan dengan upacara mengenakan pakaian adat, teatrikal Hari Pahlawan, penampilan seni tari, dan diakhiri workshop fotografi.

"Untuk pesertanya mencapai ratusan orang yang didominasi oleh komunitas-komunitas di DIY," ujarnya.

Kepala Seksi Pengembangan Objek Daya Tarik Wisata Dispar DIY, Wardoyo mengungkapkan kegiatan tersebut bertujuan untuk membangun promosi dan daya tarik wisata Watu Tapak Camp Hill yang dipadukan dengan serangkaian kegiatan peringatan Hari Pahlawan.

"Pada rangkaian kegiatan juga ditampilkan seni budaya musik keroncong dan penampilan tari tradisional yang bisa menjadi daya tarik wisata di DIY," ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Ibu-Ibu Dikenalkan Bisnis Sampingan

Ibu-Ibu Dikenalkan Bisnis Sampingan

Jogjapolitan | 30 minutes ago
Pentingnya Mencari Penghasilan Tambahan

Pentingnya Mencari Penghasilan Tambahan

Jogjapolitan | 50 minutes ago

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Muhadjir Sebut Jokowi Perintahkan Para Menteri untuk Bangun Rest Area Lebih Banyak

News
| Senin, 06 Mei 2024, 18:27 WIB

Advertisement

alt

Piknik dan Camping di Nawang Jagad Kaliurang: Info Lokasi, Jam Buka, dan Biaya Tiket Masuk

Wisata
| Sabtu, 04 Mei 2024, 09:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement