Advertisement

Guru Besar USD, Profesor Sudi, Sebut Matematika Itu Jalan Kesejahteraan

Abdul Hamied Razak
Sabtu, 28 Mei 2022 - 06:27 WIB
Galih Eko Kurniawan
Guru Besar USD, Profesor Sudi, Sebut Matematika Itu Jalan Kesejahteraan Rapat Senat Terbuka Pengukuhan Guru Besar Bidang Ilmu Matematika Universitas Sanata Dharma Profesor Sudi Mungkasi di Kampus III USD Paingan, Maguwoharjo, Depok, Sleman, Jumat (27/5/2022). - Harian Jogja - Abdul Hamid Razak

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Matematika merupakan ilmu dasar yang dapat dikembangkan secara independen dan dapat pula diterapkan untuk menyelesaikan masalah pada bidang ilmu lain.

Penerapan matematika selalu ada dalam kehidupan manusia sehingga matematika merupakan jalan menuju kesejahteraan.

Advertisement

Hal itu diungkapkan Profesor Sudi Mungkasi saat dikukuhkan menjadi Guru Besar Bidang Ilmu Matematika Universitas Sanata Dharma di Kampus III USD, Paingan, Maguwoharjo, Depok, Sleman, Jumat (27/5/2022).

Profesor Sudi menegaskan banyak contoh sederhana penerapan matematika dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya, sebagai pengaturan jadwal saat mengikuti jadwal atau waktu kegiatan pidato ilmiah.

“Hadirin yang mengikuti kegiatan secara luring tentu harus memperkirakan berapa menit yang diperlukan untuk mencapai Kampus III USD dari tempat tinggal masing-masing sehingga harus memperhitungkan jam berapa harus berangkat menuju lokasi ini [Kampus III],” katanya, Jumat (27/5).

Contoh lainnya, matematika sebagai alat untuk memperkirakan biaya. Perkiraan biaya ini pun pasti melibatkan perhitungan-perhitungan matematika. Dana anggaran yang ada perlu dibagi-bagi secara proporsional sehingga masing-masing komponen dapat tercukupi.

Kesejahteraan Manusia

Matematika juga sebagai alat pengaturan ruang. Dalam mengatur ruang pelaksanaan kegiatan kali ini pun panitia perlu menyiapkan tempat sehingga banyaknya kursi yang tersedia harus minimal sama dengan banyaknya tamu undangan yang hadir secara luring.

“Matematika juga menjadi alat pengembangan karir. Contoh lain, misalnya dalam pengembangan karier dosen, saya pribadi melakukan perhitungan berapa angka kredit yang harus saya capai untuk kenaikan ke jenjang akademik yang lebih tinggi dan berapa lama waktu yang sesingkat mungkin untuk mencapai jenjang akademik tersebut,” tuturnya.

Sebagai suatu alat, matematika dapat diterapkan secara positif maupun negatif. Penerapan secara positif sangat erat tujuannya dengan kepentingan kesejahteraan hidup manusia. Matematika dapat pula disalahgunakan untuk hal-hal negatif yang bersifat destruktif, misalnya untuk perhitungan-perhitungan dalam perang ataupun yang lainnya.

Sudi menjabarkan sebagai ilmu dasar, matematika dapat dikembangkan secara otonom maupun bersama dengan ilmu lain. Namun, meskipun matematika dapat dikembangkan secara otonom, matematika akan lebih bermanfaat jika diterapkan dan dikembangkan bersama dengan ilmu lain.

“Permasalahan kebencanaan biologis seperti pandemi Covid-19, misalnya, akan memerlukan perpaduan antara setidaknya dua bidang ilmu, yaitu ilmu matematika dan ilmu biologi. Permasalahan kebencanaan fisis seperti banjir dan tsunami akan memerlukan perpaduan antara setidaknya juga dua bidang ilmu, yaitu ilmu matematika dan ilmu fisika,” ucapnya.

Tambah Tiga Orang

Kepala LLDikti Wilayah V DIY Profesor Aris Junaidi mengatakan guru besar bidang matematika di USD bertambah tiga orang sehingga total saat ini USD memiliki 10 orang guru besar. Total guru besar di LLDikti Wilayah V DIY sebanyak 128 orang.

Dia berharap pengukuhan Profesor Sudi sebagai guru besar menambah produktivitas keilmuan dan meningkatkan mutu pendidikan di USD. “Eksistensi perguruan tinggi bisa semakin kokoh sebab tantangan perguruan tinggi ke depan akan semakin besar sehingga membutuhkan sosok yang mumpuni untuk terus mengembangkan keilmuan,” ungkapnya.

Dia menilai, pidato pengukuhan Profesor Sudi sebagai guru besar bidang matematika sangat relevan dengan kehidupan saat ini karena matematika tidak bisa terlepas dan menjadi bagian dari kehidupan manusia.

Rektor USD Romo Albertus Bagus Laksana mengatakan Profesor Sudi dikukuhkan sebagai guru besar di usia yang sangat muda dengan angka kredit maksimal. Dia menilai jabatan guru besar bukan hanya pencapaian pribadi tetapi juga sebagai momentum bagi USD dan komunitas akademis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Kelola Judi Online Cuaca77.com, 11 Orang Ditetapkan Tersangka

News
| Selasa, 30 April 2024, 20:57 WIB

Advertisement

alt

Komitmen Bersama Menjaga dan Merawat Warisan Budaya Dunia

Wisata
| Kamis, 25 April 2024, 22:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement