Advertisement

Peringati Hari Ibu, Angkasa Pura I Beri Apresiasi Kepada Penumpang Perempuan di YIA

Media Digital
Sabtu, 23 Desember 2023 - 09:27 WIB
Sunartono
Peringati Hari Ibu, Angkasa Pura I Beri Apresiasi Kepada Penumpang  Perempuan di YIA PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) memberikan apresiasi kepada penumpang yang merupakan perempuan dan Ibu bertepatan dengan Hari Ibu, Jumat (22/12/2023). - Istimewa.

Advertisement

JOGJA—PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) memberikan apresiasi kepada penumpang yang merupakan perempuan dan Ibu bertepatan dengan Hari Ibu, Jumat (22/12/2023). Apresiasi disampaikan dengan memberikan souvenir menarik.

Sebanyak 10 orang penumpang beruntung mendapatkan apresiasi berupa bunga dan souvenir yang berisikan set cangkir dan termos menarik, sebagai tanda penghargaan atas peran seorang perempuan dan Ibu dalam kehidupan. Dalam segi layanan, YIA menyediakan beberapa fasilitas untuk memudahkan perjalanan para Ibu selama berada di bandara, seperti tersedianya stroller bagi Ibu yang membawa anak, cukup dengan menghubungi Customer Services di area check-in.

Advertisement

BACA JUGA : Cara Membeli Tiket KA Bandara YIA, Sabtu 23 Desember 2023

Selain itu, YIA juga menyediakan buggy car gratis untuk mobilitas ke ruang tunggu, nursery room atau ruang menyusui, holding room dan kursi tunggu prioritas, serta beberapa gerai dan area yang ramah anak untuk memudahkan mobilitas para perempuan dan Ibu yang sedang melakukan perjalanan bersama anak-anak.

“Kami berharap dengan apresiasi dan fasilitas layanan yang ada ini dapat menambah kenyamanan yang mampu memberi pengalaman terbaik kepada para perempuan dan Ibu ketika melakukan perjalanan bersama kami di YIA,” jelas Ruly Artha, General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Yogyakarta dalam rilis yang diterima Sabtu (23/12/2023)

Salah satu penumpang asal Balikpapan tujuan penerbangan ke Jakarta Nonce menyampaikan rasa haru atas apresiasi yang diberikan PT Angkasa Pura I. “Saya hari ini melakukan perjalanan sendiri. Terima kasih karena telah mengingat dan menghargai kami para Ibu. Selamat Hari Ibu untuk seluruh perempuan dan Ibu di mana saja. Semoga kita senantiasa sehat dan bahagia,” ucapnya.

Turut meramaikan Hari Ibu di YIA, sebanyak 33 anak Taman Kanak-Kanak PGRI Taruban menampilkan performa lagu khusus untuk Ibu dan juga menampilkan karya seni. Anak-anak berkesempatan menampilkan performa terbaiknya di hadapan para Ibu yang ditutup dengan memberikan setangkai bunga hasil karya anak-anak kepada para Ibu.

BACA JUGA : Libur Nataru, PT Railink Siapkan Ratusan Ribu Tempat Duduk untuk Penumpang Bandara YIA

Atas ungkapan kasih sayang tersebut, Manajemen PT Angkasa Pura I memberikan pengalaman kepada 33 anak dan Ibunya dengan melakukan tur di beberapa titik area publik YIA. “Selamat Hari Ibu, karena Ibu adalah sosok terbaik dan tak tergantikan, izinkan kami memastikan Ibu mendapat layanan terbaik dan tak terlupakan selama melakukan perjalanan di Bandara Internasional Yogyakarta,” katanya. (***)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Gunung Ibu Pulau Halmahera Meletus, Abu Vulkanik Setinggi 3,5 Kilometer

News
| Minggu, 28 April 2024, 00:37 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement