Advertisement

Aliran Listrik Mati 2 Hari di Padukuhan Kedungwanglu Gunungkidul, PLN Ungkap Penyebabnya

Andreas Yuda Pramono
Jum'at, 19 Januari 2024 - 20:37 WIB
Maya Herawati
Aliran Listrik Mati 2 Hari di Padukuhan Kedungwanglu Gunungkidul, PLN Ungkap Penyebabnya Aliran listrik / Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Jogja menjelaskan penyebab aliran listrik mati di Padukuhan Kedungwanglu, Banyusoco, Playen, Gunungkidul.

Menurut Humas PT PLN UP3 Jogja, Rina Wijayanti ada pohon jati yang tumbang mengenai kabel PLN di nomor tiang listrik 135 dan 136 di Kalurahan Banyusoco, Playen, Gunungkidul.

Advertisement

Kejadian tersebut menyebabkan jaringan listrik di Padukuhan Kedungwanglu mengalami gangguan atau terputus. Hanya saja Rina tidak menjawab berapa lama durasi listrik mati.

“Listrik di HeHa juga gangguan. Habis dari HeHa, petugas menuju ke Banyusoco. Malam ini juga diselesaikan,” kata Rina dihubungi, Jumat (19/1/2024).

Sebelumnya, Dukuh Kedungwanglu, Burhan Tholib mengatakan bahwa wilayahnya mengalami mati listrik selama dua hari meski dalam jangka waktu beberapa jam listrik menyala.

BACA JUGA: Hujan Terus Menerus hingga Januari 2024, Ini Daerah Sebarannya

“Sudah dua hari mati listrik. Ya sempat hidup tapi hanya satu jam lalu mati lagi. Jam 11.00 WIB sampai 13.00 WIB hidup. Jam 13.00 WIB sampai sekarang [16.55] mati. Baterai ponsel saya juga tinggal 18 persen. Sebentar lagi paling juga mati,” kata Burhan

Tiga warga lain yaitu Sufyan Efendi, Muadzar Abror, dan Ahyari membenarkan situasi Padukuhan Kedungwanglu yang mati listrik selama dua hari.

“Mati listrik sudah dua hari. Tadi malam nyala sebentar tapi tidak ada satu jam sudah mati lagi. Sampai sekarang pukul 19.00 WIB belum nyala. Mati listrik jadi repot, air juga habis tidak bisa nyalain pompa air. Ngisi batre hp nebeng yang punya genset,” kata Muadzar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Anggota KKB Papua Lupa Waker Ditangkap

News
| Senin, 20 Mei 2024, 11:07 WIB

Advertisement

alt

Lokasi Kolam Air Panas di Jogja, Cocok untuk Meredakan Lelah

Wisata
| Senin, 20 Mei 2024, 07:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement