Advertisement

Belum Ada Kemungkinan Pemungutan Suara Ulang di Kulonprogo, Beberapa Masalah Dapat Dicegah

Triyo Handoko
Kamis, 15 Februari 2024 - 22:57 WIB
Mediani Dyah Natalia
Belum Ada Kemungkinan Pemungutan Suara Ulang di Kulonprogo, Beberapa Masalah Dapat Dicegah Suasana perhitungan suara di TPS 03, Kalurahan Wates pada Rabu (15/2/2024) kemarin dimana pantauan Bawaslu dan KPU Kulonprogo belum menemukan kemungkinan pemungutan surat suara ulang. Harian Jogja - Triyo Handoko

Advertisement

Harianjogja.com, KULONPROGO—Pemungutan suara pada Pemilu 2024 di Bumi Binangun secara umum berjalan lancar dan sejauh ini tak ada kemungkinan dilakukan pemungutan suara ulang, Kamis (15/2/2024). Tak adanya kemungkinan pemungutan suara ulang itu hasil dari pemantauan yang dilakukan Bawaslu Kulonprogo.

Catatan Bawaslu Kulonprogo menyebut beberapa masalah yang dapat mengakibatkan pemungutan suara ulang dapat dicegah. Salah satu kejadian yang dapat memicu pemungutan suara ulang yang berhasil dicegah itu adalah adanya pemilih yang mencoblos surat suara lebih dari jumlah ketentuan.

Advertisement

"Ada kejadian di beberapa TPS itu yang ada pemilih mencoblos lebih dari lima surat suara, kebanyakan mencoblos enam surat suara. Tapi ini dapat kami cegah, saat hendak memasukan hasil coblosan ke surat suara kami cek dan kemi cegah mencoblos lebih dari lima itu," jelas Ketua Bawaslu Kulonprogo, Marwanto pada Kamis (15/2/2024).

Marwanto menerangkan pencoblosan lebih dari lima surat suara yang dimasukan ke kota suara bisa menyebabkan pemungutan suara ulang. "Karena nanti jumlah surat suaranya jadi berubah, ini bisa kami cegah alhamdulilah sehingga surat suara yang dicoblos berlebih itu kami kondisikan tidak ikut dihitung," paparnya.

Baca Juga

Distribusi Logistik Pemilu, KPU Kulonprogo Pastikan Tak Ada Surat Suara Tertukar

Pelipatan 1,76 Juta Lembar Surat Suara Pemilu 2024 di Kulonprogo Rampung

Total Pemilih Pemula di Kulonprogo Capai 46.561 Orang

Masalah lain yang banyak terjadi saat pemungutan suara, jelas Marwanto, adalah kurangnya surat suara. "Kekurangan surat suara ini dalam pantauan kami terjadi merata dan dapat diatasi dengan baik. Ada penambahan surat suara dari TPS yang surat suaranya berlebih, jadi hak pemilih dapat dilindungi," terangnya.

Dua masalah itu dikonfirmasi Ketua KPU Kulonprogo Budi Priyana. "Kami juga dengar itu, ada beberapa yang berlebih surat suara yang dicoblos tpai dapat dicegah saat hendak memasukkannya ke kotak suara," ungkapnya.

Budi juga mengonfirmasi sejauh ini belum ada kemungkinan pemungutan surat suara ulang di Bumi Binangun. "Kemungkinan itu belum ada, sekarang surat suara yang sudah dicoblos akan direkap ulang di kapanewon," katanya.

Terkait dengan kejadian kekurangan surat suara, jelas Budi, sudah teratasi dengan baik. "Benar ada beberapa surat suara kurang tapi dapat diatasi dengan baik sehingga hak pilih masyarakat dapat terlindungi dan dapat tetap mencoblos," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

3 Jenazah Pesawat Jatuh BSD Tiba di RS Polri, Posko Ante mortem dan Post Mortem Dibuka

News
| Minggu, 19 Mei 2024, 20:47 WIB

Advertisement

alt

Hotel Mewah di Istanbul Turki Ternyata Bekas Penjara yang Dibangun Seabad Lalu

Wisata
| Sabtu, 18 Mei 2024, 20:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement