Advertisement

Pemkot Jogja Sabet 5 Penghargaan TOP BUMD Awards 2024

Alfi Annisa Karin
Jum'at, 22 Maret 2024 - 09:37 WIB
Abdul Hamied Razak
Pemkot Jogja Sabet 5 Penghargaan TOP BUMD Awards 2024 Penjabat Wali Kota Jogja Singgih Raharjo (tengah) saat menerima penghargaan sebagai Pembina BUMD Terbaik pada ajang TOP BUMD Awards 2024 di Jakarta, Rabu (20/3 - 2024) / Dokumentasi Pemkot Jogja

Advertisement

Harianjogja.com, UMBULHARJO—Pemkot Jogja kembali menyabet penghargaan skala nasional. Kali ini, Pemkot Jogja bahkan membawa pulang lima penghargaan dalam puncak acara puncak penghargaan TOP BUMD Awards 2024 yang diinisiasi oleh Majalah Top Business di Jakarta Rabu lalu (20/3/2024).

Ini menjadi ajang penilaian kinerja BUMD yang diberikan kepada BUMD terbaik se-Indonesia. Penilaian dilihat dari prestasi, perbaikan, dan kontribusi yang telah dilakukan terkait kinerja bisnis, layanan, serta kontribusi terhadap perekonomian daerah.

Advertisement

BACA JUGA: Masa Jabatan Diperpanjang Sampai Kepala Daerah Baru Dilantik, Bupati Bantul Bilang Begini

Penjabat Wali Kota Jogja Singgih Raharjo menuturkan prestasi pertama yang berhasil dibawa pulang adalah TOP CEO BUMD 2024 yang dinobatkan kepada Direktur Utama PDAM Tirtamarta, Majiya. Lalu, penghargaan kedua diraih Direktur Utama Perumda BPR Bank Jogja, Kosim Junaedi yang juga dinobatkan sebagai TOP CEO BUMD 2024.

"Penghargaan ketiga dan keempat diraih oleh kedua BUMD yang sama sebagai BUMD dengan kategori bintang lima. Kategori bintang lima ini diberikan lantaran perusahaan ini memiliki capaian kinerja dan manajemen yang baik," ujar Singgih saat jumpa pers di Balai Kota Jogja, Kamis (21/3).

Kategori bintang lima yang diraih PDAM Tirtamarta dan Perumda BPR Bank Jogja mampu tercapai karena memiliki capaian kinerja dan manajemen yang baik. Dua perusahaan ini juga memiliki peran besar dalam pembangunan ekonomi di Kota Jogja. Termasuk melakukan sejumlah inovasi yang berkelanjutan.

Di sisi lain, Singgih turut menyandang predikat penghargaan yang terakhir, yakni Pembina BUMD terbaik. Prestasi ini diraih lantaran Singgih mampu mengantarkan PDAM Tirtamarta dan Perumda BPR Bank Jogja meraih predikat bintang lima atau kategori luar biasa. Peran dan interaksinya sebagai kepala daerah turut menentukan keberhasilan pengelolaan BUMD.

"Adanya prestasi yang dicapai PDAM Tirtamarta dan Perumda BPR Bank Jogja menjadi wujud nyata dari upaya kita bersama-sama dalam mengungkit ekonomi di Kota Jogja," imbuhnya.

Singgih menambahkan, pihaknya akan terus menggenjot peran BUMD secara maksimal dalam mengungkit ekonomi Kota Jogja. Dia juga berpesan agar BUMD tak hanya berorientasi profit. Namun, juga fokus pada pemberian bantuan dan fasilitasi bagi UMKM guna mendongkrak ekonomi.

“Saya harap seluruh karyawan dapat terus menunjukkan peningkatan kinerja, terus berinovasi sesuai ketentuan yang berlaku guna meningkatkan pendapatan daerah” katanya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Menteri Keamanan AS Sebut Terorisme Kembali Muncul dan Jadi Ancaman

News
| Minggu, 19 Mei 2024, 01:17 WIB

Advertisement

alt

Hotel Mewah di Istanbul Turki Ternyata Bekas Penjara yang Dibangun Seabad Lalu

Wisata
| Sabtu, 18 Mei 2024, 20:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement