Advertisement

Pilkada Kulonprogo: Pendaftaran Panwascam Dibuka, Kebutuhan Formasi Menunggu Hasil Tes

Triyo Handoko
Sabtu, 27 April 2024 - 07:57 WIB
Sunartono
Pilkada Kulonprogo: Pendaftaran Panwascam Dibuka, Kebutuhan Formasi Menunggu Hasil Tes Personil Panwascam di Kulonprogo saat apel siaga Pemilu 2024.Harian Jogja / Andreas Yuda P

Advertisement

Harianjogja.com, KULONPROGO—Panitia pengawas pemilihan kecamatan (Panwascam) untuk Pilkada Kulonprogo 2024 dibuka pendaftarannya oleh Bawaslu. Pendaftaran ini menggunakan sistem baru yang memprioritaskan Panwascam yang bertugas saat Pemilu 2024 kemarin.

Ketua Bawaslu Kulonprogo Marwanto menyebut sistem pendaftaran Panwascam untuk Pilkada 2024 ini sesuai dengan arahan Bawaslu RI. Dimana personil Panwascam pada Pemilu 2024 kemarin akan melakukan tes terlebih dahulu pada Selasa (23/4/2024) hingga Sabtu (27/4/2024).

Hasil tes mantan Panwascam Pemilu 2024 kemarin akan dilihat Bawaslu, jelas Marwanto, jika hasilnya mencukupi akan dilantik lagi jadi Panwascam Pilkada 2024. "Jika tidak maka akan dibuka pendaftaran Panwascam untuk umum pada awal Mei nanti," katanya.

BACA JUGA : Pendaftaran Kandidat Pilkada lewat Golkar Kulonprogo Tutup, Ada 6 Balon Bupati dan 6 Balon Wakil

Advertisement

Pengisian tes mantan Panwascam itu, sambung Marwanto, juga akan dievaluasi berdasarkan kinerjanya selama Pemilu 2024. "Kami ada catatan evaluasi personil Panwascam kemarin, itu juga jadi bahan apakah diterima lagi atau tidak," jelasnya.

Pendaftaran untuk umum bagi Panwascam Pilkada 2024, lanjut Marwanto, akan disesuaikan dengan kebutuhan tiap kapanewon. "Misalnya kapanewon A hanya butuh satu maka pendaftaran yang diperlukan sesuai jumlah tersebut, lalu ditambah personil untuk pergantian antar waktu," ungkapnya.

Tiap kapanewon sendiri membutuhkan tiga personil Panwascam dimana tugasnya nanti hingga perhelatan Pilkada 2024 rampung. "Pelantikan nanti ditargetkan 26 Mei, setelah semua kebutuhan personil terpenuhi," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Kepala Rutan Nonaktif KPK Ajukan Praperadilan Kasus Pungli

News
| Rabu, 08 Mei 2024, 15:27 WIB

Advertisement

alt

Piknik dan Camping di Nawang Jagad Kaliurang: Info Lokasi, Jam Buka, dan Biaya Tiket Masuk

Wisata
| Sabtu, 04 Mei 2024, 09:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement