Jogjapolitan

Ini Konsep Trotoar Jalan Jenderal Sudirman Setelah Direhab Besar-besaran

Penulis: Abdul Hamied Razak
Tanggal: 28 Juli 2019 - 20:27 WIB
PKL di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Jogja, Minggu (20/1/2019). - Harian Jogja/Nugroho Nurcahyo

Harianjogja.com, JOGJA—Trotoar di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman akan mulai direhab, Senin (29/7/2019) besok, agar nyaman dipakai pedestrian.

Kelak, jalur pejalan kaki ini akan  menjadi jalur pedestrian berkonsep taman yang modern dan lebih nyaman untuk pejalan kaki, termasuk untuk penyandang disabilitas. Jika pedestrian Jalan Suroto bernuansa indies, di Jalan Jenderal Sudirman suasananya lebih modern. “Guiding block yang digunakan juga berbeda. Tidak lagi menggunakan aluminium, tetapi batu granit. Selain lebih modern, penggunaan granit agar guiding block tidak lagi dicuri,” Kepala Bidang Binamarga Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Kota Jogja, Umi Akhsanti.

Revitalisasi kawasan pedestrian Jalan Jenderal Sudirman ditargetkan selesai dalam waktu lima bulan. Tidak ada penutupan jalan selama proses revitalisasi Jalan Jenderal Sudirman.

Wali Kota Jogja, Haryadi Suyuti, mengatakan revitalisasi tahap pertama dilakukan dari simpang empat Gramedia hingga simpang tiga Jembatan Gondolayu. Panjang pedestarian baik di sisi utara maupun selatan mencapai 1,2 kilometer.

“Pohon perindang masih dipertahankan. Penataan jalur pedestrian ini mengadopsi konsep garden city Kotabaru. Nantinya trotoar dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti bangku taman,” katanya.

Dengan penataan tersebut diharapkan Jalan Jenderal Sudirman terlihat lebih elegan namun ramah terhadap kaum difabel. Bahan jalur difabel berasal dari granit agar tidak mudah lepas atau mudah pecah. Dengan ragam fasilitas nantinya, ruang Jalan Jenderal Sudirman dapat menjadi ajang promosi berbagai acara khususnya budaya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Kota Humanis Membangun Manusia
Tempat-Tempat Ini Terbengkalai dan Disebut Kota Hantu
Tak Hanya di Film, Ini Sederet Kota Mati di Dunia Nyata
Mendagri Harap Jakarta Jadi Kota Kelas Dunia Setara New York hingga Melbourne

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panitia Video Announcer Contest SMG 2025 Tetapkan 50 Nominasi, Ini Daftarnya
  2. CIMB Niaga Sponsori VAC SMG 2025, Lomba Video Penyiar Masuk Tahap Penilaian
  3. SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian
  4. SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian

Berita Terbaru Lainnya

Akses Keluar Masuk Jalan Tol Jogja Solo Segmen Klaten-Prambanan, Jarak Tempuh Hanya 10 Menit
Cegah Kawasan Kumuh, DPUPKP Bantul Terapkan WebGIS di Tiga Kapanewon Wilayah Pantai Selatan
Jadwal Bus Sinar Jaya dari Malioboro Jogja ke Pantai Parangtritis Bantul dan Pantai Baron Gunungkidul, Cek di Sini
Jadwal DAMRI Semarang Jogja PP

Jadwal DAMRI Semarang Jogja PP

Jogjapolitan | 56 minutes ago
Top Ten News Harianjogja.com, Rabu 2 Juli 2025: Tol Jogja Segmen Klaten Prambanan Dibuka hingga Waspada Kasus DBD
Tol Jogja Solo Segmen Klaten Prambanan Mulai Beroperasi 24 Jam, Mau Nyoba? Masih Gratis Loh!
Pengumuman! Jadwal Pemadaman Listrik Hari Ini untuk Wilayah Sleman, Bantul, Gunungkidul dan Kulonprogo Hari Ini, Rabu 2 Juli
Jalur dan Tarif Trans Jogja Hari Ini, Rabu 2 Juli 2025
Jadwal SIM Keliling di Bantul, Rabu 2 Juli 2025, Cek Lokasinya di Sini
Cek Cuaca di Jogja Hari Ini, Rabu 2 Juli 2025, Cerah-Berawan