Jogjapolitan

JIHW Tahun Ini Digelar di 2 Titik

Penulis: Rofik Syarif G.P/
Tanggal: 07 November 2019 - 20:27 WIB
Suasana jumpa pers JIHW 2019 di Hotel Melia Purosani, Kamis (7/11 - 2019).Rofik Syarif G.P

Harianjogja.com, JOGJA—Gelaran Jogja International Heritage Walk (JIHW) akan kembali digelar tahun ini. Kali ini, JIHW yang sudah memasuki gelaran ke-11 akan diselenggarakan dengan konsep acara yang sedikit berbeda dengan JIHW sebelumnya.

Tahun ini JIHW XI digelar di dua tempat yaitu di Candi Prambanan dan di Desa Wisata Pancoh, Kecamatan Turi, Sleman, mulai dari Sabtu (16/11/2019) sampai Minggu (17/11/2019)

Ketua Penyelenggara JIHW, Fitriani Kuroda mengatakan tema JIHW XI pun sedikit berbeda dengan tahun yang lalu. “Kami ingin JIHW tahun ini tidak hanya sekedar heritage walk, tetapi lebih kepada event festival itu sendiri,” ucap Fitriani saat menggelar jumpa pers di Hotel Melia Purosani, Kamis (7/11/2019).

Dia mengatakan JIHW XI juga bertujuan membantu Indonesia untuk mencapai target pencapaian jumlah wisatawan asing di Jogja. Pada gelaran kali ini, ada 25 negara yang ikut berpartisipasi. “Kami juga punya target untuk membuat event yang lebih besar tahun depan, yaitu ASEAN Heritage Walk,” ucap Sekjen Jogja Walking Association tersebut.

Dia mengatakan negara dengan jumlah perwakilan terbanyak dalam JIHW tahun ini adalah Prancis yang mencapai 60 orang. Selain kedua negara tersebut, JIHW XI juga diikuti oleh Korea Selatan, Jerman, Amerika Serikat, Belgia, Belanda, Australia, Sri Lanka, Vietnam, Norwegia, Swiss, Mesir, Laos, Denmark, Italia, Rusia, Afghanistan, Inggris, Maroko, dan China.

Kepala Seksi Promosi Dinas Pariwisata DIY, Don Charles mengatakan Pemda DIY sangat mendukung diselenggarakannya JIHW XI. Pasalnya acara tersebut bisa menambah jumlah wisatawan mancanegara yang datang ke DIY. “Kami juga ingin mengenalkan pariwisata dan kebudayaan di DIY kepada para wisatawan mancanegara yang berlibur ke DIY. Hal ini juga dapat memperkuat citra pariwisata DIY sebagai tempat wisata,” ucap dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Warga Diharapkan Tertib saat Open House Lebaran Sultan HB X
Setelah 20 tahun Penantian, Akhirnya Peserta Jalan Sehat PWI DIY Ini Dapat Sepeda

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Info Jadwal Samsat Keliling Karanganyar Hari Ini 19 April 2024
  2. Cek Jadwal Layanan Samsat Keliling Sragen Jumat 19 April 2024
  3. Info Jadwal Samsat Keliling Sukoharjo Jumat 19 April 2024
  4. Sukoharjo Hari Ini Diprakirakan Dinaungi Cuaca Cerah Berawan

Berita Terbaru Lainnya

Program Padat Karya di Kulonprogo Segera Dilaksanakan, Anggaran Rp4,9 Miliar
Libur Lebaran Usai, Berikut Jadwal dan Tarif Terbaru Bus Damri dari Jogja ke Bandara YIA
Jadwal Baru KRL Solo Jogja Berangkat dari Stasiun Palur, Jumat 19 April 2024
Perayaan Hari Besar Keagamaan di Bantul Berlangsung Kondusif
Jadwal KA Prameks Kutoarjo Jogja, Jumat 19 April 2024
Jadwal Terbaru KRL Jogja Solo, Lengkap dari Staisun Tugu hingga Palur, Jumat 19 April 2024
Jadwal Kereta Bandara YIA dan YIA Xprerss, Jumat 19 April 2024
Syawalan ke Ponpes dan Panti Asuhan, Pj. Bupati Kulonprogo Salurkan Bantuan
Pemda DIY Perkuat Komitmen Antikorupsi

Pemda DIY Perkuat Komitmen Antikorupsi

Jogjapolitan | 8 hours ago
Kelompok Jaga Warga Diharapkan Dapat Ikut Menyelesaikan Konflik di Masyarakat