Jogjapolitan

Surat Rekomendasi PDIP Turun, Ini Dua Nama Calon Tetap Wabup Kulonprogo

Penulis: Jalu Rahman Dewantara
Tanggal: 23 Januari 2020 - 01:47 WIB
Kepala Bappeda Kulonprogo, Agus Langgeng Basuki bersepeda meninggalkan Panti Marhaen, DPC PDIP Kulonprogo, Jalan Tobanan, Dusun Dayakan, Desa Pengasih, Kecamatan Pengasih, Jumat (15/11/2019). - Harian Jogja/Jalu Rahman Dewantara

Harianjogja.com, KULONPROGO-- Surat rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) perihal penetapan dua nama calon wakil Bupati Kulonprogo sisa masa jabatan 2017-2022 mencuat ke permukaan.

Dalam surat tertanggal 21 Januari 2020, disebutkan bahwa DPP PDIP secara resmi mengusulkan Fajar Gegana dan Agus Langgeng Basuki sebagai calon tetap wabup Kulonprogo. Di bagian bawah surat tersemat tanda tangan Ketua DPP PDIP Nusyirwan Soejono dan Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto.

Bendahara Sekretariat Bersama Penjaringan Cawabup Kulonprogo, Akhid Nuryati, saat dikonfirmasi wartawan membenarkan surat tersebut. Namun Akhid yang juga menjabat sebagai Bendahara DPC PDIP Kulonprogo ini belum bisa memberi keterangan lebih lanjut. "Dari DPC masih akan dirapatkan bersama Sekber," ujarnya lewat sambungan telepon, Rabu (22/1/2020).

Agus Langgeng Basuki saat dimintai tanggapan menyatakan belum menerima secara langsung surat rekomendasi tersebut. Untuk saat ini dia memilih untuk mengikuti mengikuti prosedur yang ada dan belum akan membicarakan langkah ke depan sebelum benar-benar ada kepastian.

"Saya nunggu tahapan selanjutnya aja, karena ketentuannya kan memang masih ada rekomendasi dari partai pengusung lain," ujar Agus yang saat ini berstatus sebagai Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kulonpogo itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Sekjen PDIP Berterima Kasih kepada Rakyat karena Kembali Menangi Pileg 2024
Anggota DPR Ingin Basuki Hadimuljono Kembali Jadi Menteri PUPR

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Berita Terpopuler : Calhaj Termuda Klaten-3 Pelaku Pembunuhan Sukoharjo Dibekuk
  2. Bolone Ilyas Gelar Nonbar Timnas Vs Korsel Nanti Malam, Ini Lokasinya
  3. BSI Gelontorkan Rp180 Miliar Dukung Pembiayaan Kendaraan Listrik
  4. 287 Wisudawan ISI Solo Dilepas, Ini Pesan Rektor

Berita Terbaru Lainnya

Top 7 News Harianjogja.com Kamis 25 April 2024: Kasus Penggelapan Pajak hingga Sosialisasi Tol Jogja-YIA
Jadwal Layanan Samsat Keliling Jogja Kamis 25 April 2024
Prediksi Cuaca Jogja dan Sekitarnya Kamis 25 April 2024: Hujan Lebat Sleman dan Gunungkidul
DIY Peroleh Kuota Transmigrasi untuk 16 KK di 2024
Jadwal dan Lokasi Layanan SIM Keliling Bantul April 2024
Jadwal Kereta Api Prameks Jogja-Kutoarjo Kamis 25 April 2024
Jadwal Kereta Bandara YIA Kamis 25 April 2024, Harga Tiket Rp20 Ribu
Jadwal Kereta Bandara YIA Xpress Kamis 25 April 2024, Tiket Rp50 Ribu
Jadwal dan Lokasi SIM Keliling di Jogja Kamis 25 April 2024
Terbaru! Jadwal KRL Solo-Jogja, Berangkat dari Palur Kamis 25 April 2024