Jogjapolitan

Update Covid-19 DIY: Bantul Dominasi Kasus Baru

Penulis: Jalu Rahman Dewantara
Tanggal: 19 Februari 2021 - 18:27 WIB
Ilustrasi. - Freepik

Harianjogja.com, JOGJA--Gugus Tugas Penanganan Covid-19 DIY mengumumkan penambahan kasus baru sebanyak 263, Jumat (19/2/2021). Sementara 259 kasus dinyatakan sembuh dan lima meninggal dunia.

Juru Bicara Pemda DIY untuk Penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih mengatakan kasus baru menurut domisili, Kota Jogja, 34 kasus; Kabupaten Bantul, 91; Kulonprogo, 64; Gunungkidul, 6 dan Sleman, 68.

Jika dilihat dari riwayatnya, 67 kasus berasal dari pemeriksaan mandiri, 3 dari skrining karyawan kesehatan, satu kasus skrining pasien, dua kasus perjalanan luar darah, 166 kasus kontak erat kasus positif dan 24 kasus masih dalam penelusuran. Adapun dengan penambahan ini, total kasus aktif sementara sebanyak 5.739.

"Sedangkan akumulasi kasus konfirmasi positif sejauh ini 26.080," kata Berty, kepada awak media Jumat sore.

Untuk distribusi kasus sembuh menurut domisili wilayah meliputi Kota Jogja, 73 kasus; Bantul, 100; Kulonprogo, 42; Gunungkidul, 17 dan Sleman, 27. Sehingga total kasus sembuh sampai hari ini sudah mencapai 19.717. Jika diprosentase, case recovery rate-nya berkisar 75,60 persen.

Adapun kasus meninggal dilaporkan di Kulonprogo, dua kasus dan Kota Jogja tiga kasus. "Sehingga total kasus meninggal menjadi 624 kasus, dengan case fatality rate 2,39 persen," ujar Berty.

Hingga saat ini suspek kumulatif yang dilaporkan ada 33.986, dan suspek dalam pemantauan 569. Sementara total jumlah sampel diperiksa sebanyak 205.798, atau tambah sebesar 761 sampel. Untuk jumlah orang terperiksa sejauh ini ada 182.588 orang. Jumlah ini bertambah sebanyak 739 dibandingkan kemarin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Pasien Melonjak dan Nakes Terinfeksi Covid-19, Gunungkidul Butuh Sukarelawan Kesehatan
Sleman Bersiap Dirikan Rumah Sakit Darurat Covid-19
Rumah Sakit di DIY Mulai Rekrut Sukarelawan Nakes
Epidemiolog Sarankan Jokowi Ambil Opsi Lockdown, Ini Alasannya

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Tepergok Curi Burung Murai Batu di Masaran Sragen, 2 Pemuda Ditangkap Polisi
  2. Perbaikan Sistem PPDS
  3. Diduga Tersetrum, Petani Sukodono Sragen Meninggal di Ladang
  4. Roundup Dugaan Pembunuhan di Sukoharjo, dari Bekas Luka Hingga Motor Terjual

Berita Terbaru Lainnya

Top 7 News Harianjogja.com Sabtu 20 April 2024: Normalisasi Tanjakan Clongop hingga Kuota CPNS
Hore! Gunungkidul Dapat Tambahan Pupuk Hingga 18.000 Ton
Polres Bantul Ingatkan Menerbangkan Balon Udara Membahayakan Penerbangan
Viral Balon Udara Tiba-tiba Mendarat di Runway Bandara YIA
Pemkab Sleman Sosialisasikan Program Kampung Hijau
Jadwal Buka Depo Sampah di Kota Jogja

Jadwal Buka Depo Sampah di Kota Jogja

Jogjapolitan | 4 hours ago
Jadwal Pemadaman Listrik Sabtu 20 April 2024: Giliran Sleman dan Kota Jogja, Cek Lokasinya!
Prediksi Cuaca Jogja dan Sekitarnya Sabtu 20 April 2024: Hujan Ringan!
Jadwal Kereta Bandara YIA Xpress Sabtu 20 April 2024, Tiket Rp50 Ribu
Jadwal Kereta Bandara YIA Sabtu 20 April 2024, Harga Tiket Rp20 Ribu