Jogjapolitan

Pemkab Sleman Ajak Mahasiswa Sukseskan Program PTKM dan Vaksinasi Covid-19

Penulis: Abdul Hamied Razak
Tanggal: 20 Februari 2021 - 09:27 WIB
Kegiatan sosialisasi PPKM dan Vaksinasi kepada kalangan mahasiswa di Pendopo Parasamya, Jumat (19/2 - 2021).

Harianjogja.com, SLEMAN- Pemkab Sleman meminta kalangan mahasiswa untuk ikut menyosialisasikan program vaksinasi dan PTKM kepada masyarakat. Mereka juga diajak untuk menangkal informasi hoaks yang dapat menimbulkan penyimpangan informasi di masyakarat terkait Covid-19 dan vaksinasi.

Staff Ahli Bupati Bidang Pemerintah dan Hukum Setda Sleman Susmiarto berharap kalangan mahasiswa ikut mendukung dan mensukseskan program vaksinasi Covid-19. Keterlibatan mahasiswa dalam sosialisasi program tersebut dinilai penting untuk menanggulangi penyebaran virus Corona.

"Mari dukung program vaksinasi ini dan jangan takut tetap semangat untuk mengikuti vaksin untuk menekan angka penyebaran virus ini," katanya saat melakukan sosialisasi PPKM dan Vaksinasi kepada kalangan mahasiswa di Pendopo Parasamya, Jumat (19/2/2021).

Sosialisasi tersebut dihadiri oleh perwakilan mahasiswa dari seluruh DIY yang tergabung dalam organisasi Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI). Susmiarto mengatakan sebagai generasi milenial kalangan mahasiswa dapat menyebarluaskan informasi, ilmu dan pengetahuan yang diperoleh dalam sosialisasi ini.

"Kami berharap mereka juga ikut menangkal informasi hoaks yang dapat menimbulkan penyimpangan informasi di masyakarat," katanya.

Ia juga mengingatkan agar mahasiswa tetap dan terus menerapkan protokol kesehatan dimasa pandemi ini. "Meskipun saat ini sudah ada vaksin Covid-19, saya berharap kepada masyarakat untuk tetap waspada dan senantiasa melaksanakan Cita Mas Jajar," ujar Susmiarto.

Acara sosialisasi tersebut diisi pemateri yaitu Selaku Juru Bicara Satgas Covid Kabupaten Sleman Shavitri Nurmala Dewi dan Kepala Bidang Penanggulangan Penyakit Dinkes Sleman Novita Krisnaeni.

Ketua DPC GMNI DIY Niko Mardiansyah mengatakan sosialisai tersebut merupakan jembatan dialog antara mahasiswa dengan Pemkab Sleman agar informasi di media sosial yang belum tentu kebenarannya dapat diklarifikasi dan dipertanggungjawabkan kebenarannya. "Semoga selesai acara ini tidak ada lagi simpang siur informasi yang ada di masyarakat," ungkapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Mahasiswa Diajak Sadar Gaya Hidup Berkelanjutan
Rektor UIN Ingatkan Mahasiswa, Kritis Harus Sesuai Aturan
5 Mahasiswa Pelaku Demo di Semarang Dituntut 3 Bulan Penjara
Cegah Pernikahan Dini dan Kasus KTD, Kemenag Jogja Gencarkan Edukasi

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panduan Lengkap Slot Online di JendelaToto
  2. Panduan Lengkap Main di Jendelatoto
  3. Main Slot Gacor Mudah Menang 2025
  4. Best Strategies for Togel Players

Berita Terbaru Lainnya

Seorang Anak Meninggal Dunia Tertimpa Kentongan di Kedai Kopi
Duta GenRe Sleman 2025 Diharapkan Lahirkan Sosok Muda Berprestasi
Kulonprogo Bangun Koperasi Merah Putih di 4 Lokasi
DPRD DIY Pastikan Raperda Layak Anak Tidak Tumpang Tindih
Mahasiswa UGM Manfaatkan Limbah Ternak Jadi Pupuk Organik Plus
Pemadaman Listrik Hari Ini Senin 20 Oktober 2025, Giliran Sleman
Gilangharjo Cetak Identitas Domba Lokal Lewat Kontes Dogil 2025
Hujan Mulai Datang, Produksi Pertanian di Bantul Tetap Aman
Durasi Malioboro Bebas Kendaraan Bermotor Diperpanjang
Cek Jalur dan Tarif Trans Jogja Hari Ini Senin 20 Oktober 2025