Jogjapolitan

Rekor Penularan Corona di Gunungkidul Belum Berhenti

Penulis: David Kurniawan
Tanggal: 25 Juni 2021 - 19:57 WIB
Ilustrasi. - Freepik

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL - Jumlah warga yang terkonformasi positif terinfeksi virus Corona di Gunungkidul bertambah 242 orang, Jumat (25/6/2021). Tambahan ini merupakan rekor penularan tertinggi dalam sehari sejak kasus ini muncul pertama kali di tahun lalu.

Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul Dewi Irawaty mengatakan Gunungkidul kembali mencatatkan penularan tertinggi dalam sehari. 

"Penularan Corona di Gunungkidul belum menunjukkan tanda menurun," kata Dewi, Jumat sore.

Meski demikian, ia belum bisa memberikan data rinci tentang sebaran penukaran hingga adanya potensi klaster baru. Dewi mengatakan petugas pengelola data ikut terpapar Corona sehingga sajian data belum mengungkapkan secara detail.

Selain penambahan kasus baru, juga ada 44 warga dinyatakan sembuh dan sepuluh orang meninggal dunia karena Corona. 

"Dari 5.031 warga yang dinyatakan positif, 3.469 orang sudah dinyatakan sembuh, 1.611 orang masih menjalani perawatan dan 221 orang dinyatakan meninggal dunia karena Corona," katanya.

Disinggung mengenai ruang perawatan kritikal, Dewi mengakui fasilitas yang ada sangat terbatas. Pasalnya, total hanya ada empat tempat tidur. "Semua ada di rumah sakit pemerintah, untuk swasta belum ada. Keterbatasan ini berpengaruh terhadap angka kematian Corona di Gunungkidul," katanya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Pasien Melonjak dan Nakes Terinfeksi Covid-19, Gunungkidul Butuh Sukarelawan Kesehatan
Sleman Bersiap Dirikan Rumah Sakit Darurat Covid-19
Rumah Sakit di DIY Mulai Rekrut Sukarelawan Nakes
Epidemiolog Sarankan Jokowi Ambil Opsi Lockdown, Ini Alasannya

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. BSI Gelontorkan Rp180 Miliar Dukung Pembiayaan Kendaraan Listrik
  2. 287 Wisudawan ISI Solo Dilepas, Ini Pesan Rektor
  3. Informasi Jadwal Samsat Keliling Sragen Kamis 25 April 2024
  4. Info Jadwal Layanan Samsat Keliling Karanganyar Kamis 25 April 2024

Berita Terbaru Lainnya

Top 7 News Harianjogja.com Kamis 25 April 2024: Kasus Penggelapan Pajak hingga Sosialisasi Tol Jogja-YIA
Jadwal Layanan Samsat Keliling Jogja Kamis 25 April 2024
Prediksi Cuaca Jogja dan Sekitarnya Kamis 25 April 2024: Hujan Lebat Sleman dan Gunungkidul
DIY Peroleh Kuota Transmigrasi untuk 16 KK di 2024
Jadwal dan Lokasi Layanan SIM Keliling Bantul April 2024
Jadwal Kereta Api Prameks Jogja-Kutoarjo Kamis 25 April 2024
Jadwal Kereta Bandara YIA Kamis 25 April 2024, Harga Tiket Rp20 Ribu
Jadwal Kereta Bandara YIA Xpress Kamis 25 April 2024, Tiket Rp50 Ribu
Jadwal dan Lokasi SIM Keliling di Jogja Kamis 25 April 2024
Terbaru! Jadwal KRL Solo-Jogja, Berangkat dari Palur Kamis 25 April 2024