Jogjapolitan

Sekolah Dasar di Sleman Sudah Dibuka

Penulis: Abdul Hamied Razak
Tanggal: 11 Oktober 2021 - 21:17 WIB
Ilustrasi. - ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho

Harianjogja.com, SLEMAN- Sejumlah Sekolah Dasar (SD) di Sleman mulai melakukan uji coba pembelajaran tatap muka (PTM). Pelaksanaan PTM untuk jenjang SD dilaksanakan bertahap dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman, Ery Widaryana mengatakan untuk tahap pertama sebanyak 85 SD mulai melakukan kegiatan PTM. Pelaksanaan PTM tingkat SD tidak dilakukan secara serentak namun hanya dilaksanakan persampel. "Masing-masing per kapanewon (kecamatan) hanya diambil lima sekolah. Total 85 sekolah yang melaksanakan uji coba PTM," katanya, Senin (11/10/2021).

Untuk pengawasan PTM jenang SD ini, katanya, selain dilakukan oleh Satgas Covid-19 pada masing-masing sekolah juga diawasi oleh para pamewu (camat). Berdasarkan pantauan hari pertama, lanjutnya, penerapan protokol kesehatan sudah berjalan baik.

"Pelaksanaan PTM hari pertama sudah sesuai dengan protokol kesehatan maupun SOP. Orang tua yang mengantar langsung pulang dan guru sudah mengatur para siswa saat berada di kelas," katanya.

BACA JUGA: Pensiunan TNI Ditemukan Tewas Tanpa Busana di Sungai Sempor Sleman

Dalam sepekan, lanjut Ery, siswa hanya di masuk sebanyak dua kali selama masa uji coba PTM ini. Setiap hari, siswa hanya mengikuti pelajatan di dalam kelas selama dua jam. Dalam satu kelas yang masuk hanya 50% dari jumlah rombongan belajar. "Selesai PTM anak langsung diminta pulang tidak ada main di sekolah, langsung dijemput orang tua," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Antrean Masuk SD Muhammadiyah Sapen hingga 2032
Siswa SMP di Gunungkidul Mulai Jalani Tryout Persiapan TKA 2026
Pemerintah Rencanakan Renovasi 60.000 Sekolah Tahun Ini
Tujuh SD di Jogja Resmi Jadi Sekolah Aman Bencana

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panduan Lengkap Slot Online di JendelaToto
  2. Panduan Lengkap Main di Jendelatoto
  3. Main Slot Gacor Mudah Menang 2025
  4. Best Strategies for Togel Players

Berita Terbaru Lainnya

Persipura Antisipasi Kekuatan Baru PSS Sleman di Pekan ke-17
Tol Jogja-Solo Ruas Prambanan-Purwomartani Siap Layani Pemudik Lebaran
Paranormal Pernah Diajukan sebagai Pekerjaan di KTP Warga Gunungkidul
Polisi Ungkap Modus Curanmor Basemen Mal di Sleman
Bus Wisata Dilarang Masuk Sumbu Filosofi, Pemkot Jogja Siapkan Lokasi
PDIP DIY Gelar Merawat Pertiwi, Jaga Hubungan Manusia dan Alam
Warga Kalibawang Diduga Tewas, Kerangka Ditemukan di Gunung Tugel
Masih Ada 982 Guru dan Tenaga Kependidikan Honorer SMA-SMK di DIY
Tebing Labil Seusai Hujan, Batu Timpa Rumah Warga Bokoharjo Sleman
Depo di Jogja Tak Terima Sampah Organik, Bumijo Fokus Olah Mandiri