Jogjapolitan

Terus Melandai, Kasus Covid DIY Hari Ini Tambah 32

Penulis: Ujang Hasanudin
Tanggal: 15 Oktober 2021 - 18:07 WIB
Ilustrasi - Antara/Galih Pradipta

Harianjogja.com, JOGJA—Satgas Penanganan Covid-19 DIY melaporkan penambahan 32 kasus positif Covid-19 per 15 Oktober 2021 sebanyak 32 kasus. Penambahan kasus baru tersebut berdasarkan pemeriksaan harian terhadap 7.473 sampel.

“Total kasus terkonfirmasi menjadi  155.451 kasus,” kata Kepala Bagian Humas, Biro Umum, Hubungan Masyarakat dan Protokol (UHP) Setda DIY, Ditya Nanaryo Aji, Jumat (15/10/2021).

BACA JUGA: Pasar Prawirotaman Akan Uji Coba QR Code Peduli Lindungi

Penambahan kasus baru terbanyak disumbang dari Sleman dan Bantul masing-masing 10 kasus, kemudian Jogja sembilan kasus, Kulonprogo dua kasus, dan Gunungkidul satu kasus. Berdasarkan riwayat, penambahan kasus positif tersebut terbanyak dari hasil tracing kontak kasus positif sebanyak 24 kasus, kemudian berdasarkan periksa mandiri enam kasus, dan belum ada info atau belum diketahui riwayatnya sebanyak dua kasus.

Pada hari yang sama juga terjadi penambahan pasien  sembuh sebanyak 87  kasus, sehingga total sembuh menjadi 149.559 kasus. Tambahan kasus sembuh dari Bantul 37 kasus, Kulonprogo 17 kasus, Sleman 16 kasus, Gunungkidul 14 kasus, dan Jogja tiga kasus. Case recovery rate atau tingkat kesembuhan 96,21%

Sementara, penambahan kasus meninggal sebanyak 2 kasus, sehingga total kasus meninggal menjadi  5.235 kasus. Tambahan kasus meninggal dari Sleman dan Jogja masing-masing satu kasus. Case fatality rate atau tingkat kematian 3,37%.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Restrukturisasi Kredit Covid Segera Berakhir, Ini Kesiapan Perbankan di DIY
Catat! Vaksinasi Covid-19 Gratis Hanya Berlaku untuk Kelompok Rentan
Kasus Covid-19 Bantul Kembali Meningkat, Dinkes Bantul Imbau Terapkan Prokes
Kemenkes Deteksi Ada 41 Kasus Covid-19 Varian JN.1 di Indonesia

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Berusia 23 Tahun, Mahasiswa sekaligus Pengusaha Jadi Calhaj Termuda Boyolali
  2. 85 Peserta Antusias Ikuti Pelatihan Perempuan Berbudaya Bareng Perpina Jateng
  3. Senator Abdul Kholik Sebut Syarat Cagub Jateng Jalur Independen Berat
  4. Alhamdulillah… 7.664 Linmas Kabupaten Semarang Dapat Insentif, Segini Nilainya

Berita Terbaru Lainnya

Golkar DIY Bakal Terima Nama Calon yang Dijaring di Pilkada 2024, Berikut Nama-nama Kandidatnya
Serangan Wereng Meluas, DPP Kulonprogo Basmi dengan Pestisida
Danais Rp2,7 Miliar Dikucurkan untuk Program Padat Karya di Bantul
Pilkada 2024, PDIP DIY Tegaskan Terbuka Bekerja Sama dengan Partai Lain
Calon Haji di Gunungkidul Dijadwalkan Berangkat Mei 2024
Imunisasi Serentak IBI DIY untuk Memperluas Cakupan
Pemkot Jogja Dampingi Pengusaha Muda, Inkonsistensi Menjadi Kendala
Program Bela Beli Ku Jadi Andalan Kulonprogo Memajukan UMKM
Stok Darah dan Jadwal Donor Darah di Wilayah DIY Selasa 23 April 2024
Lowongan Pendaftaran CPNS dan PPPK: Ada 538 Formasi, Gunungkidul Segera Umumkan Tahapan Seleksi