Jogjapolitan

KABAR DUKA: Budayawan Hari Dendi Meninggal Dunia

Penulis: Sunartono
Tanggal: 20 Januari 2022 - 11:07 WIB
Hari Dendi semasa hidupnya saat memandu diskusi Forum Jogja Semesta pada 2020 silam. - Youtube.

Harianjogja.com, JOGJA--Seorang budayawan asal Jogja Hari Dendi meninggal dunia di RS Panti Rapih, Kota Jogja, Kamis (20/1/2022). Hari dikenal dekat dengan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X.

Kabag Humas Biro Umum Humas dan Protokoler Setda DIY Ditya Nanaryo Aji mengatakan almarhum Hari Dendi meninggal dunia pada pukul 06.35 WIB di RS Panti Rapih, Kota Jogja. Jenazah disemayamkan di rumah duka Ndalem Suryoputran, Jalan Ngasem No 38, Kadipaten Wetan, Kemantren Kraton, Kota Jogja. Rencananya akan dimakamkan di Pesareyan Pakuncen, Kota Jogja pada pukul 15.00 WIB.

"Kami mengucapkan bela sungkawa dan merasa kehilangan atas meninggalnya Romo Hari, beliau ini sosok inspiratif. Pada edisi diskusi Jogja Semesta, beliau yang memandu dan sudah berjalan lebih dari 100 edisi. Saat pandemi beliau tetap menggelar secara daring," katanya di Kompleks Kepatihan, Kantor Gubernur DIY, Kamis.

Hari Dendi adalah sosok yang lekat dengan kegiatan dialog budaya Forum Jogja Semesta. Lewat Jogja Semesta dengan menghadirkan tokoh dengan beragam latar belakang, membahas isu terkini berkaitan dengan budaya Jogja.

Selain itu Hari juga aktif sebagai Wakil Ketua Dewan Pendidikan DIY. Pernah aktif di Kadin DIY dan HIPMI DIY masing-masing sebagai Ketua Umum. "Selain itu pernah menjadi Penasehat Perhemi dan anggota Dewan Pakar AMA DIY. Beliau sangat aktif di kegiatan sosial," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

KH Amal Fathullah Zarkasyi Wafat, Ribuan Santri Padati Gontor
Pimpinan Gontor KH Amal Fathullah Zarkasyi Wafat
Duka Hollywood: Victoria Jones, Putri Tommy Lee Ditemukan Meninggal
Juan Pedro Franco, Mantan Manusia Terberat Dunia Meninggal

Video Terbaru

Berita Lainnya

Berita Terbaru Lainnya

Dinkes Kulonprogo: Belum Ada Temuan Kasus Super Flu
Wisata Konservasi Dinilai Cocok Jadi Arah Pariwisata DIY
Cuaca Buruk Hambat Pencarian Pemancing Hilang di Wediombo
Pemkal Seloharjo Siapkan Laporan Pidana Kasus Gamelan
Sepanjang 2025, BPBD Catat 581 Bencana di Gunungkidul
Kulonprogo Selalu Surplus Perolehan Padi Meskipun Dilanda Kerusakan
Tambahan Bus Sekolah di Gunungkidul Tunggu Restu dari Kementerian
Umat Kristen-Katolik Mengikuti Seminar Ekumenisme di Jogja
PHRI Dorong Sport Tourism di Pantai Glagah Kulonprogo
Sleman Gelar Diskusi Kelas Harian untuk UMKM Naik Kelas