Jogjapolitan

Layanan Kesehatan Ibu-Anak di Bantul Siaga 24 Jam saat Libur Lebaran

Penulis: Ujang Hasanudin
Tanggal: 27 April 2022 - 17:07 WIB
Ilustrasi. - REUTERS/Susana Vera

Harianjogja.com, BANTUL--Kesehatan ibu dan anak menjadi salah satu indikator kesiapsiagaan Pemkab Bantul selama libur Lebaran tahun ini. Salah satu upaya untuk mengantisipasi permasalahan kesehatan ibu dan anak selama Lebaran, Pemkab Bantul membuka Pelayanan Obstetri Neonatal Emergency Komprehensif (PONEK) dan Pelayanan Obstetri dan Neonatal Emergensi Dasar (PONED) selama 24 jam di beberapa rumah sakit dan puskesmas.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, Agus Budi Raharjo mengatakan untuk layanan PONEK ada di tiga rumah sakit, yakni Rumah Sakit Umum Daerah Panembahan Senopati Bantul, Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Bantul, dan Rumah Sakit Pusat Angkatan Usara (RSPAU) dr. Hardjolukito.

BACA JUGA: Berniat Vaksin Covid-19 di Bantul saat Libur Lebaran, Ini Faskes dan Jadwal Bukanya

Sementara layanan PONED ada di delapan puskemas, yakni Puskesmas Dlingo 1, Puskesmas Sewon 1, Puskesmas Sedayu 1, Puskesmas Sanden, Puskesmas Banguntapan 2, Puskesmas Imogiri 1, Puskesmas Piyungan dan Puskesmas Srandakan.

Lebih lanjut Agus yang juga sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama RSUD Panembahan Senopati mengatakan untuk masyarakat yang kontrol rutin atau yang minum obat rutin yang obatnya habis pada 2-5 Mei akan diberikan obat lebih pada kontrol sebelum tanggal tersebut.

Demikian bagi masyarakat yang menjalani cuci darah dapat dimajukan. “Misalnya jadwal cuci darahnya jatuh pada Senin bisa dimajukan pada Minggu. Kalau dimundurkan tidak bisa,” ujar Agus.

Humas RSUD Panembahan Senopati Bantul, Siti Rahayuningsih menambahkan bahwa selama libur nasional dan cuti bersama Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah ini tetap ada pelayanan darurat kesehatan yang tetap dibuka.

Pelayanan darurat rumah sakit seperti IGD dan PONEK tetap dibuka selama 24 jam, “Namun untuk pelayanan poliklinik dan rehabilitasi medik tutup, sementara pelayanan instalasi dan unit pelayanan lain tetap berjalan sebagaimana mestinya,” kata Siti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Rayakan Golden Age PPNI, DPK PPNI RS Bethesda Gelar Jalan Sehat dan Senam Bareng
DPRD DIY Terima Banyak Masukan Soal Implementasi Kebijakan Kesehatan Jiwa
Tingkatkan Layanan Kesehatan di  Padukuhan, Dinkes Bantul Berdayakan Kader Posyandu
Saat Hari Coblosan, RSUD Panembahan Senopati Siapkan 25 Tempat Tidur Khusus

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Golkar Persilakan Bupati Kendal Dico Maju Cagub Jateng
  2. Libur Panjang di Depan Mata, Cek Jadwal KRL Solo-Jogja Hari Ini
  3. Sistem E-Katalog Terbaru LKPP Meluncur, Bisa Lacak Pengiriman dan Pembayaran
  4. Aktif Blusukan ke Masyarakat, Sudaryono Mantap Maju Cagub Jateng

Berita Terbaru Lainnya

Jadwal Terbaru KRL Jogja Solo dan KRL Solo Jogja Hari Ini, Jumat 29 Maret 2024
Jadwal Imsak dan Buka Puasa Wilayah Jogja dan Sekitarnya, Jumat 29 Maret 2024
Perayaan Paskah 2024, Tim Jibom Polda DIY Melakukan Sterilisasi Sejumlah Gereja di Jogja
Jadwal KA Bandara YIA Kulonprogo-Stasiun Tugu Jogja, Jumat 29 Maret 2024
Harga Tiket KA Bandara YIA Hanya Rp20.000, Berikut Cara Memesannya
Yayasan Griya Jati Rasa Mengajak Umat Beragama Mengawal Indonesia Emas 2045
Puluhan Kilogram Bahan Baku Petasan Disita Polres Bantul
Penanggulangan Kemiskinan, Pemkab Sleman Salurkan Rp18,2 Miliar
Gempa Magnitudo 5 di Gunungkidul Terasa hingga Trenggalek
Mudik Lebaran, Gunungkidul Bakal Dijejali 154.000 Kendaraan