Advertisement

Benarkah Keramas saat Haid Bisa Memicu Kanker Rahim?

Bernadheta Dian Saraswati
Rabu, 26 Oktober 2022 - 13:47 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Benarkah Keramas saat Haid Bisa Memicu Kanker Rahim? Ilustrasi. - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA-Ladies, mungkin kamu pernah mendengar mitos bahwa perempuan yang sedang haid dilarang untuk keramas. Konon katanya, keramas saat haid bisa membuat darah haid susah keluar, haid tidak lancar, hingga bisa menyebabkan kanker rahim.

Namun apakah benar demikian?

Advertisement

Dilansir dari hellosehat, tidak ada hubungan antara keramas dan kanker rahim. Jika ada yang beranggapan bahwa keramas dapat menyebabkan haid terganggu dan hal tersebut memicu kanker rahim, mitos tersebut tidak benar adanya.

Kanker rahim memang bisa dipicu oleh siklus haid atau menstruasi yang bermasalah. Namun, faktor terbesar yang berisiko memicu kanker adalah rahim terpapar hormon estrogen terlalu lama.

Baca juga: Biar Tetap Modis di Musim Hujan, Ikuti Tips Berikut Ini

Paparan hormon estrogen yang terlalu lama ini bisa disebabkan oleh 3 hal, yaitu menstruasi lebih cepat (di bawah 12 tahun), menopause terlambat (di atas 50 tahun), dan tidak atau belum pernah hamil.

Tiga hal tersebut sama sekali tidak berhubungan dengan kebiasaan keramas saat haid atau tidak. Air dan sampo yang mengalir ke kepala tidak akan berpengaruh pada produksi hormon estrogen dalam tubuh sehingga tak ada kaitannya dengan risiko kanker rahim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Aniaya Sopir Taksi, WNA asal Australia Dideportasi

News
| Minggu, 05 Mei 2024, 20:37 WIB

Advertisement

alt

Mencicipi Sapo Tahu, Sesepuh Menu Vegetarian di Jogja

Wisata
| Jum'at, 03 Mei 2024, 10:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement