Lifestyle

81,2 Persen Gangguan Penglihatan Disebabkan Katarak

Penulis: Nancy Junita
Tanggal: 14 Oktober 2021 - 11:27 WIB
Operasi katarak di Jakarta Eye Centre - Istimewa

Harianjogja.com, JAKARTA – Word Sight Day diperingati pada Kamsi (14/10/2021). Sebanyak 81,2 persen gangguan penglihatan di Indonesia disebabkan oleh katarak.

Perwakilan dari Perhimpunan Dokter Spesialis Mata Indonesia (Perdami) dr. Aldiana Halim mengatakan, di Indonesia dengan populasi pada tahun 2017 terdapat 8 juta orang dengan gangguan penglihatan. Sebanyak 1,6 juta orang buta ditambah dengan 6,4 juta orang dengan gangguan penglihatan sedang dan berat.

Penyebab lainnya adalah refraksi atau glaukoma, atau kelainan mata hal-hal lainnya seperti kelainan refraksi, glaukoma atau kelainan mata yang berhubungan dengan diabetes.

“Tapi sebetulnya kita harus berfokus pada katarak, kita harus berusaha bagaimana orang katarak ini bisa mendapatkan akses pelayanan kesehatan untuk mendapatkan pelayanan operasi katarak sehingga penglihatannya akan kembali,” kata Aldiana dikutip dari kemkes.go.id, Kamsi (14/10/2021).

Orang dengan katarak ini, lanjut Aldiana, treatment-nya cukup efektif kalau dia dioperasi dan tidak ada komplikasi lain, dan kemungkinan mereka bisa melihat kembali itu sangat besar.

“Kalau seandainya katarak 81,2 persen setengahnya bisa kita tangani, nanti prevalensi gangguan penglihatan akan turun secara signifikan,” tambah Aldiana.

Gangguan penglihatan tidak hanya berpengaruh kepada penglihatan tetapi berpengaruh kepada seluruh aspek kehidupan penderitanya. Jadi gangguan penglihatan itu berpengaruh terhadap kualitas hidup orang yang menderitanya.

Gangguan penglihatan masih menjadi permasalahan utama di Indonesia. Sebagian besar gangguan penglihatan tersebut diakibatkan oleh katarak.

Sayangi Mata Kita

Plt. Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan dr. Maxi Rein Rondonuwu mengatakan, berdasarkan World Report on Vision tahun 2019 diperkirakan secara global terdapat kurang lebih 2,2 miliar penduduk yang mengalami gangguan penglihatan dan/atau kebutaan.

Padahal, kondisi gangguan penglihatan atau kebutaan yang dialami 1 miliar penduduk tersebut sebenarnya dapat dicegah.

“Berdasarkan data nasional Survei Kebutaan Rapid Assessment of Avoidable Blindness (RAAB) tahun 2014 – 2016 Kemenkes, dengan sasaran populasi usia 50 tahun ke atas diketahui bahwa angka kebutaan mencapai 3 persen dan katarak merupakan penyebab kebutaan tertinggi (81 persen),” katanya pada konferensi pers terkait Hari Penglihatan Sedunia.

Hari Penglihatan Sedunia atau World Sight Day (WSD) diperingati pada hari Kamis minggu kedua bulan Oktober setiap tahun. Tahun ini bertepatan pada Kamis, 14 Oktober 2020 dan mengusung tema global “Love Your Eyes” dengan tema-nasional “Sayangi Mata Kita”.

Masyarakat diimbau untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian terhadap pentingnya menjaga kesehatan mata, dan mencegah gangguan penglihatan. Termasuk melakukan deteksi dini gangguan penglihatan pada keluarga secara sederhana di rumah.

Tidak hanya itu, masyarakat juga diminta untuk meningkatkan kesadaran terhadap efek pajanan radiasi gadget/elektronik yang terlalu lama atau terlalu dini pada anak.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia

Berita Terkait

Sering Membunyikan Leher, Waspadai Dampaknya bagi Arteri dan Otak
Hormon Rendah pada Remaja Bisa Ganggu Pubertas dan Kesuburan
Daftar 26 Kosmetik Berbahaya Temuan BPOM 2026
Pakar Gizi Ingatkan Orang Tua, Susu Bukan Pengganti Makan Anak

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panduan Lengkap Slot Online di JendelaToto
  2. Panduan Lengkap Main di Jendelatoto
  3. Main Slot Gacor Mudah Menang 2025
  4. Best Strategies for Togel Players

Berita Terbaru Lainnya

Virus Varicella-Zoster Bisa Aktif Kembali, Ancaman di Usia Dewasa
Isra Mikraj dan Amalan Malam 27 Rajab yang Dianjurkan Ulama
Resistensi Insulin Bisa Diredam Lewat Pola Makan dan Jam Makan
Serat Jadi Kunci Umur Panjang, Bukan Hanya Protein
Sering Membunyikan Leher, Waspadai Dampaknya bagi Arteri dan Otak
Makna Isra Miraj dan Amalan untuk Menjaga Keteguhan Iman
Cara Mendinginkan Telur Rebus agar Tekstur Tetap Lembut
Hormon Rendah pada Remaja Bisa Ganggu Pubertas dan Kesuburan
Lima Fakta Penting Stunting dan Tantangan Penanganannya
Doa Malam Isra Mikraj 27 Rajab dan Tata Cara Membacanya