Lifestyle

Ingin Masak Rawon? Coba Resep Berikut

Penulis: Jumali
Tanggal: 18 Januari 2022 - 12:47 WIB
Rawon - Freepik

Harianjogja.com, JOGJA - Apa yang Anda pikirkan ketika mendengar kata rawon? Ya, Rawon adalah masakan khas Jawa Timur.

Rawon memiliki warna hitam pada kuahnya. Warna hitam itu didapat dari biji buah kluwek. Semakin banyak buah kluwek, maka rasa pahit semakin kuat. Oleh sebab itu jangan terlalu banyak buah kluwek.

Berikut resep rawon khas Jawa Timur yang bisa Anda terapkan :

Bahan-bahan

1 kg daging sapi, potong dadu lalu rebus
2 batang serai
2 lembar daun salam
5 lembar daun jeruk
3 batang daun bawang

7 siung bawang putih
10 siung bawang merah
5 butir kemiri
1 ruas kencur
2 ruas lengkuas
2 ruas jahe

1 sdm ketumbar bubuk
1 sdm merica bubuk
1/2 sdt jinten
1,5 sdt kunyit bubuk
500 ml kaldu sapi

1 sdm gula pasir
1 bungkus penyedap rasa sapi
5 butir kluwek, kupas kulit lalu rendam air
1,5 liter air putih
Minyak goreng

Bahan pelengkap :

1/2 butir jeruk nipis, bagi 2
Kecambah rawon
1 butir telur asin
Sambal
Bawang goreng

Cara masak :

1. Didihkan kaldu sapi dengan air. Masaklah yang lama agar kaldunya keluar. Minimal 45 menit.

2. Siapkan bumbu halus seperti bawang merah, bawang putih, kemiri, lengkuas, jahe, dan kencur dengan sedikit air.
3.Haluskan secara terpisah kluwek bersama air rendamannya.
4. Tumis bumbu halus bersama kluwek dengan tambahan ketumbar, merica, kunyit bubuk, dan jinten. Tumis dengan api kecil dengan durasi waktu 15 menit.

5. Masukan serai, daun jeruk, dan daun salam. Tunggu sampai tercium bau harum dan matang.

6. Masukkan bumbu ke dalam kuah kaldu, tambahkan penyedap rasa sapi, gula pasir, dan garam.

7. Masukkan daging sapi yang telah dipotong dadu ke kuah yang telah mendidih

8. Sajikan rawon dengan taburan kecambah, bawang goreng, daun bawang, telur, jeruk nipis, dan sambal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Tips Membuat Ketupat Antigagal dan Awet Lebih Lama
Resep Milk Bun Thailand yang Viral Ternyata Cocok Jadi Menu Buka
3 Resep Es Buah untuk Buka Puasa yang Murce Buat Anak Kos
Makanan Super Ini Bisa Membuat Anda Kenyang Lebih Lama

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Informasi Jadwal Samsat Keliling Sragen Kamis 25 April 2024
  2. Info Jadwal Layanan Samsat Keliling Karanganyar Kamis 25 April 2024
  3. Informasi Jadwal Samsat Keliling Sukoharjo Kamis 25 April 2024
  4. Jaga Daya Tahan Tubuh, Cuaca Sukoharjo Hari Diprakirakan Ini Bikin Tak Nyaman

Berita Terbaru Lainnya

Tingkat Kolesterol Bisa Diturunkan dengan Beberapa Suplemen
Resep Jangan Ndeso Lombok Ijo Khas Gunungkidul yang Nikmat untuk Disantap
Perhatikan Gejala dan Dampak Depresi pada Pekerja agar Segera Tertangani
Kerap Mengonsumsi Makanan Olahan Picu Menstruasi Lebih Cepat
Ternyata Rokok Bisa Menghambat Perkembangan Otot
Memeriksa Kadar Gula Usai Lebaran Penting, Ini Kata Pakar
Mengembalikan Kualitas Tidur Setelah Puasa, Ini Tipsnya
Hari Kartini, Saatnya Menyimak Lagi Sejarah Munculnya Kebaya
Libur Lebaran Telah Usai, Ini Kiat Agar Anda Tidak Terjebak Rasa Sedih
Hari Kartini 21 April, Ini Ide Ucapannya untuk Dikirim dan Dipasang di Media Sosial