Lifestyle

Mudah! Begini Cara Mencetak Dokumen Kependudukan dari Rumah

Penulis: Setyo Puji Santoso
Tanggal: 26 Maret 2022 - 11:27 WIB
Ilustrasi membuka aplikasi melalui ponsel - Boldsky

Harianjogja.com, SOLO - Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melakukan inovasi layanan kepada masyarakat seiring perkembangan teknologi yang terjadi. Inovasi yang dilakukan tersebut yaitu masyarakat kini dapat mencetak dokumen kependudukan selain Kartu Tanda Penduduk elektronik (e-KTP) dan Kartu Identitas Anak (KIA) menggunakan kertas HVS dengan cukup dari rumah.

Dikutip dari laman indonesiabaik.id, cara mencetak dokumen kependudukan seperti Akta Kelahiran, Kartu Keluarga, Akta Kematian, dan Akta Nikah itu masyarakat cukup melakukan pembuatan akun dan aktivasi lewat https://layananonline.dukcapil.kemendagri.go.id/.

Tahapannya:

Pertama, masyarakat mengajukan permohonan pencetakan dokumen kependudukan dengan mendatangi kantor dinas dukcapil Kabupaten/Kota, atau melalui website dan aplikasi mobile yang disediakan masing-masing Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten/Kota. Masyarakat wajib memberikan nomor HP atau alamat email.

Kedua, Petugas Dinas Dukcapil akan memproses permohonan masyarakat.

Baca juga: Teknologi Digital Akan Jadi Solusi untuk Kesejahteraan Masyarakat

Ketiga, setelah permohonan pelayanan kependudukan diproses oleh Dinas Dukcapil Kab/Kota sampai dengan ditandatangani dokumen kependudukannya secara TTE oleh Kepala Dinas Dukcapil, lalu sistem aplikasi SIAK akan mengirimkan notifikasi kepada masyarakat melalui SMS dan email yang bersangkutan berupa informasi link web untuk cetak dokumen kependudukan dan PIN.

Setelah itu, masyarakat tinggal mencetaknya secara mandiri di rumah atau di tempat manapun menggunakan kerta HVS. Dengan kemudahan layanan itu sehingga masyarakat tak perlu antre di kantor Disdukcapil.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : bisnis.com

Berita Terkait

Layanan Administrasi Kependudukan di Sleman Dibuka Secara Online saat Libur Lebaran
Catat! Imbauan Penting Sebelum Libur Idulfitri bagi Pengguna Layanan Keimigrasian
Libur Cuti Lebaran 2024, Disdukcapil Bantul Tetap Buka
Capaian Aktivasi Identitas Kependudukan Digital di Jogja Masih Rendah, Ini yang Dilakukan Disdukcapil

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Boyolali Full Berawan Sepanjang Hari Ini, Cek Prakiraan Cuaca Sabtu 20 April
  2. Mendung dengan Suhu Panas, Simak Prakiraan Cuaca Klaten Sabtu 20 April
  3. Hanya Berawan tanpa Hujan di Wonogiri, Simak Prakiraan Cuaca Sabtu 20 April
  4. Gelapkan Uang & Terlibat Pencucian Uang, Dosen Nuklir UGM Diburu Polda Jatim

Berita Terbaru Lainnya

Stres Memicu Sakit Punggung, Ini Penjelasannya
Stres Bekerja Juga Sebabkan Sakit Punggung Loh!
Jangan Sampai Menyesal, Ini Tips Memilih Jasa Open Trip Saat Berwisata
Ini Dia 20 Negara dengan Udara Paling Tercemar di Dunia, Indonesia Salah Satunya
India Punya Lift Penumpang Terbesar di Dunia, Muat 235 Orang Sekaligus
Kiat Menjaga Kesehatan, Jaga Kualitas Waktu Tidur
3,3% Calon Dokter Spesialis di Indonesia Alami Depresi, Begini Cara Menjaga Kesehatan Mental
Job Seeker Inilah 15 Perusahaan dengan Pengembangan Karier Terbaik di Indonesia
Tak Cuma Paru-Paru, Peneliti Sebut Vape Juga Bisa Merusak Jantung
Berpotensi Cuan, 10 Ide Bisnis Ini Bisa Anda Jalankan Setelah Lebaran