LRI UMY

Dosen UMY Kembangkan Rompi Pijat Pelancar ASI

Penulis: Media Digital
Tanggal: 23 November 2021 - 05:37 WIB
Rompi pijat pelancar ASI hasil inovasi peneliti Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY). - Istimewa

Harianjogja.com, JOGJA—Erika Loniza, S.T., M.Eng., peneliti Program Studi Teknologi Elektro-Medis Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) membuat inovasi berupa rompi pijat pelancar ASI yang dapat memperlancar peredaran air susu bagi ibu postpartum.

Air susu ibu (ASI) merupakan asupan utama (ekslusif) bagi bayi baru lahir hingga usia 6 bulan. Namun, beberapa ibu postpartum kesulitan mengeluarkan ASI karena beberapa faktor, di antaranya puting lecet, payudara bengkak, sumbatan saluran payudara, pembengkakan pada payudara serta minimnya rangsangan mekanik saraf dan hormon-horman yang berpengaruh dalam produksi dan pengeluaran ASI.

Produksi dan pengeluaran ASI menjadi dua hal penting dalam upaya untuk memperlancar ASI. Pengeluaran ASI dapat dipengaruhi oleh minimnya rangsangan hormon prolaktin dan hormon oksitosin, sedangkan perubahan fisik dan psikologis dapat mempengaruhi proses laktasi.

Hormon oksitosin akan keluar dengan sendirinya melalui rangsangan ke puting susu melalui isapan mulut bayi atau melalui pijatan pada tulang belakang ibu yang dapat memberikan rasa tenang, nyaman, meningkatkan ambang rasa nyeri dan mencintai bayinya, sehingga hormon oksitosin dapat keluar dan ASI pun cepat keluar. Upaya tersebut dapat dilakukan dengan melalui pijatan atau rangsangan pada tulang belakang ibu postpartum.

Gambar 1. Erika Loniza, S.T., M.Eng.

Berdasarkan latar belakang tersebut, Erika Loniza, S.T., M.Eng. yang merupakan dosen sekaligus peneliti di Teknologi Elektro-Medis Program Vokasi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta mengembangkan inovasi berupa rompi pijat pelancar ASI yang dilengkapi dengan dua alat pijat. Rompi ini telah terdaftar paten di DJKI KemenkumHAM RI dengan nomor S00202100569.

Alat pijat pertama merupakan alat pijat payudara yang dipasang pada bagian dalam rompi depan yang memiliki bola-bola pejal yang berfungsi memberikan rangsangan langsung pada payudara. Alat pijat kedua, merupakan alat pijat yang dipasang pada bagian dalam rompi belakang yang berfungsi untuk melakukan rangsangan pada titik oksitoksin.

Alat pijat yang memijat bagian punggung inilah yang menjadi pembeda diantara alat pijat pelancar ASI yang telah diciptakan sebelumnya. Melalui pijatan atau rangsangan pada tulang belakang, neurotransmitter akan merangsang medulla oblongata langsung mengirim pesan ke hypothalamus di hypofise posterior untuk mengeluarkan hormon oksitosin yang juga akan dibantu oleh hisapan bayi, sehingga menyebabkan payudara mengeluarkan air susunya. Rompi pijat pelancar ASI ini juga dilengkapi dengan sistem digital yang berguna sebagai alat informasi.

Gambar 2. Rompi Pijat Pelancar ASI

Erika Loniza menyebut tujuan inovasi ini adalah untuk mengatasi persoalan pada ketidaklancaran ibu postpartum dalam menyusui bayi, sehingga perlu diciptakan dan dikembangkannya suatu alat yang dapat membantu ibu menyusui dalam memperlancar peredaran ASI pada bayi. Diharapkan inovasi ini dapat bermanfaat bagi ibu menyusui yang mempunyai permasalahan ketidaklancaran ASI-nya untuk si kecil. 

Untuk informasi lebih lanjut, bisa hubungi lri@umy.ac.id atau mengunjungi www.lri.umy.ac.id. (ADV)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Dosen UMY Optimalkan Potensi Bisnis untuk Atasi Permasalahan UMKM
Galeri Investasi FEB UMY Terbaik di DIY
Dosen UMY Kuatkan Organisasi PCA Ngampilan Melalui Komunikasi Organisasi dan Kesehatan Mental
Coblosan di TPS Khusus UMY, Pasangan Amin Unggul

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Timnas Indonesia Ukir Dua Memori Indah di Stadion Abdullah bin Khalifa Qatar
  2. Tampil Gemilang, Ernando Dianggap Kerasukan Kiper Real Madrid Andriy Lunin
  3. From Zero to Hero, Ini Profil Komang Teguh Pahlawan Kemenangan Garuda Muda
  4. Talkshow Spesial Hari Kartini: Kembangkan Skill untuk Hadapi Ragam Tantangan

Berita Terbaru Lainnya

The 7th ICoSI 2023 Menampilkan Keynote Speaker Berkelas
Memanusiakan Teknologi di ICoSI 2023

Memanusiakan Teknologi di ICoSI 2023

Lriumy | 8 months ago
LRI Expo di ICoSI 2023 Menampilkan Beragam Inovasi Mutakhir
Optimalkan Tangkapan Ikan, Peneliti UMY Kembangkan Mata Kail Pancing
UMY Kembangkan Dandang Inovasi Bersirkulasi Uap, Dukung Pengembangan UMKM di Bidang Bisnis Pangan
Peduli Kesehatan Fisik dan Mental, UMY Kembangkan Alat Terapi bagi Pasien Insomnia
Dukung Produktivitas Ekspor Buah, UMY Kembangkan Sistem Pemilah Buah
Dosen Komunikasi UMY Diseminasikan Riset Komunikasi Bencana di Lombok Utara
Dosen UMY Diseminasikan Riset Komunikasi Bencana di Karangasem Bali
Bantu Lansia & Pasien, Tim Peneliti UMY Ciptakan Kupobab, Kursi Portabel Buang Air Besar