Advertisement

Berita Bohong Bikin Ratusan Orang Sambangi Polres Tarakan

Newswire
Sabtu, 24 Agustus 2019 - 00:57 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Berita Bohong Bikin Ratusan Orang Sambangi Polres Tarakan Ilustrasi hoaks. - JIBI

Advertisement

Harianjogja.com, TARAKAN - Terkait kabar bohong atau hoaks bahwa beberapa warga mau ditahan karena kasus tanah dengan TNI AL, sekitar 100 warga RT15, Jalan Binalatung, Pantai Amal, mendatangi Polres Tarakan, Jumat (23/8/2019) sore. 

Para warga, baik laki-laki maupun perempuan, berdatangan dengan menggunakan mobil bak terbuka menanyakan hal tersebut dan ditemui oleh Wakapolres Tarakan, Kompol Bambang Herkamto.

Advertisement

Salah satu warga Pantai Amal, Yusuf mengatakan, peristiwa terjadi pada Selasa (20/8/2019) dengan adanya tenda yang dipasang di tanah yang dianggapnya milik warga oleh pihak TNI AL untuk rencana pembangunan perumahan TNI AL.

"Justru hexa [alat berat] yang masuk, dan sebelumnya masyarakat bilang belum ada kesepakatan dan masyarakat bereaksi," kata Yusuf.

Kemudian adanya perusakan maka dianggap masyarakat merusak aset negara. Selanjutnya dipanggil oleh polisi untuk dimintai keterangan.

"Sudah ada 10 orang dimintai keterangan. Ada info katanya teman kami mau ditahan ternyata hoaks," kata Yusuf.

Sementara itu, Bambang mengatakan bahwa ada warga yang diperiksa demikian pula dengan pihak TNI.

"Dilaporkan perusakan propertinya, dan dimintai keterangan juga tidak ada yang ditahan," kata Wakapolres.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Cegah Demam Berdarah, Dinkes Jogja Minta Warga Ganti Bak Mandi dengan Ember

Jogja
| Senin, 06 Mei 2024, 16:27 WIB

Advertisement

alt

Piknik dan Camping di Nawang Jagad Kaliurang: Info Lokasi, Jam Buka, dan Biaya Tiket Masuk

Wisata
| Sabtu, 04 Mei 2024, 09:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement