Advertisement

Erick Thohir Kedatangan Tamu Susi Pudjiastuti. Pertanda Apa Ini?

Bernadheta Dian Saraswati
Sabtu, 07 Maret 2020 - 14:57 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Erick Thohir Kedatangan Tamu Susi Pudjiastuti. Pertanda Apa Ini? Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti sedang memberikan perlengkapan KKN secara simbolis, kepada peserta KKN PPM UGM, di lapangan Grha Sabha Pramana, Jumat (28/6/2019). - Harian Jogja/Uli Febriarni

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir terlihat kedatangan tamu seorang perempuan fenomenal di negeri ini, yakni Susi Pudjiastuti. Kunjungan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan tersebut tersebut dibagikan dalam Instagram pribadi Erick Thohir @erickthohir. 

"Kedatangan tamu istimewa minggu ini, senior dan sahabat saya, ibu @susipudjiastuti115. Kami "curhat-curhatan" banyak hal ?, mulai dari bisnis hingga good corporate governance. Terima kasih sudah mampir Bu, sehat selalu," tulis Erick. 

Advertisement

Dalam pertemuan itu, Erick Thohir dan Susi Pudjiastuti kompak menggunakan pakaian bernuansa biru. Keduanya tampak sumringah dalam potret kamera. 

Unggahan mantan ketua tim sukses Jokowi-Ma'ruf tersebut menuai komentar warganet. Tak jarang mereka menduga kedatangan Susi karena akan menduduki jabatan seksi di BUMN. 

"Tanda" akan masuk bumn ?" tulis @muhhidayat.my.id.

"Tanda2 Bu Susi akan masuk BUMN kah ????" cindy_ing92.

"Ayo pak eric ajak bu susi unt kembali menjadi srikandi indonesia kembali," tulis @dessqueendec14.

"First like pak ?? ditunggu kolaborasi dari dua orang hebat di negeri ini," kata @
dikastiff

"Kangen sepak terjang bu Susi untuk beres2 di sektor2 pemerintahan. Gesit lincah teruarah terukur.....," tulis @suwarso38

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Instagram

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Tekan Polusi Udara, Sejumlah Kendaraan Jadi Sasaran Uji Emisi

Sleman
| Selasa, 07 Mei 2024, 23:07 WIB

Advertisement

alt

Piknik dan Camping di Nawang Jagad Kaliurang: Info Lokasi, Jam Buka, dan Biaya Tiket Masuk

Wisata
| Sabtu, 04 Mei 2024, 09:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement