Advertisement

Manusia Parfum Biru Raksasa Lalu Lalang di Malioboro, Ternyata Maksudnya Begini

Abdul Hamied Razak
Sabtu, 02 Maret 2024 - 23:47 WIB
Abdul Hamied Razak
Manusia Parfum Biru Raksasa Lalu Lalang di Malioboro, Ternyata Maksudnya Begini Tangkapan layar video Manusia Parfum Biru di Malioboro, Sabtu (2/3 - 2024) ist

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Sebuah video di akun X @Merapi_uncover menampilkan seseorang memakai kostum biru dongker dengan menggendong tas parfum raksasa. Manusia parfum raksasa itu melakukan aksinya pada Sabtu (2/3/2023) sore hingga malam.

"Ada manusia biru di Malioboro acara apa sih lur?," tanya Anandameita dilengkapi dengan cuplikan video.

Advertisement

Video tersebut pun viral ditayangkan lebih dari 25.000 penayangan. Namun hanya beberapa orang pemilik akun yang menjawab. "Acara manusia biru," jawab Fajar pemilik akun @Fajar98331937.

BACA JUGA: Program Mudik Motor Gratis Belum Berlaku untuk Motor Listrik

"Blawu man....gondongen kayake," timpal akun @t_haindratmoko. Ada pula yang mengaitkan kehadiran manusia biru dengan kegiatan yang ada di sekitar Malioboro. "sarkem fest," tulis akun @dmz121.

Manusia parfum raksasa itu memulai aksinya dengan berjalan-jalan menyusuri jalanan Malioboro, bersemedi di depan Malioboro Plaza untuk menunggu hujan berhenti, hingga bergabung dengan kerumunan. Tidak berhenti sampai disitu, manusia parfum raksasa itu juga melanjutkan aksinya hingga malam hari.

Ia hadir di tengah-tengah keramaian para wisatawan dengan melakukan berbagai aksi menarik yang berhasil menarik perhatian orang-orang sekitar. Aksi unik lain yang dilakukan adalah menaiki becak dan berkeliling, menyapa para wisatawan yang sedang menikmati liburan di jalan-jalan Malioboro. Sontak aksi itu menarik perhatian orang-orang sekitar.

Beberapa pengunjung mengajaknya berfoto bersama, ada yang merekam video, sambil tertawa dengan lucunya aksi tersebut, dan sebagian besar membaca pesan yang tertulis di tas parfum raksasanya.

BACA JUGA:  Sampaikan Kritik, Aktivis Tampilkan Pantomim di Bundaran UGM

Ternyata, aksi tersebut merupakan bagian dari sosial eksperimen yang dilakukan oleh brand parfum lokal, Uchi Parfume. “Aksi ini tidak sekadar untuk menciptakan keramaian dan menarik perhatian. Tujuan utama dari aksi ini adalah untuk memberikan informasi kepada masyarakat tentang pentingnya menggunakan parfum demi meningkatkan rasa percaya diri ketika berada di tengah keramaian,” ungkap Tim Kreatif Uchi Parfume, Hafis.

Hafis menambahkan, pesan tersebut diwujudkan melalui tulisan mencolok di tas raksasa yang dibawa oleh manusia parfum raksasa tersebut, "Mau Wangi Ga Perlu Gengsi". Kampanye tersebut diharapkan agar masyarakat lebih menyadari pentingnya aroma tubuh dan memilih parfume yang tepat.

“Kehadiran manusia parfum raksasa ini tidak hanya menjadi ajang promosi, tetapi juga menjadi sarana untuk memperkenalkan Uchi Parfume kepada masyarakat. Pengunjung Malioboro diberikan kebebasan untuk mengeksplorasi berbagai aroma hingga menemukan wangi yang tepat dan sesuai dengan karakter mereka sendiri,” katanya.

Malioboro dipilih sebagai lokasi eksperimen karena itu tidak hanya menjadi pusat perbelanjaan oleh-oleh khas Jogja, pusat kuliner, dan pemilik bangunan yang khas dan bersejarah, tetapi juga menjadi tempat paling sakral yang mampu menyimpan sejuta kenangan dari siapapun yang mengunjunginya.

"Daya tarik dari tempat ini memang sangatlah kuat. Itulah sebabnya, keramaian di sepanjang Jalan Malioboro tidak pernah ada habisnya," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Sukarelawan Kebencanaan Sleman Wajib Miliki Kartu Indetitas, Ini Manfaatnya

Sleman
| Senin, 06 Mei 2024, 19:27 WIB

Advertisement

alt

Piknik dan Camping di Nawang Jagad Kaliurang: Info Lokasi, Jam Buka, dan Biaya Tiket Masuk

Wisata
| Sabtu, 04 Mei 2024, 09:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement