Advertisement
Bubarkan Tawuran Antar Remaja, Seorang Polisi Terluka Disabet Celurit

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Personel Kepolisian terluka saat membubarkan sejumlah remaja yang terlibat tawuran di Meruya Selatan, tepatnya di depan Puskesmas GG Kesehatan, RT 04/04, Meruya Utara, Kembangan, Jakarta Barat, Minggu (2/6/2024).
Kapolsek Kembangan Kompol Billy Gustiano Barman adanya membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, polisi yang menjadi korban tawuran antarremaja tersebut sudah mendapatkan perawatan di rumah sakit.
Advertisement
"Ya benar, seorang anggota tim patroli perintis Presisi Polda Metro Jaya mengalami luka akibat bacokan senjata tajam jenis celurit," kata Billy pada Minggu.
Menurut Billy, saat hendak diamankan, para remaja tersebut melawan dan salah satu dari mereka membacok lengan sebelah kiri seorang anggota polisi.
"Saat hendak diamankan, remaja tersebut malah melawan dan membacok lengan sebelah kiri anggota tim Patroli perintis Presisi Polda Metro Jaya," kata Billy.
Akibat luka bacokan itu, anggota polisi yang menjadi korban langsung dilarikan ke RSUD Kembangan untuk mendapat perawatan intensif. "Sebanyak delapan remaja serta lima buah celurit panjang berhasil diamankan," kata Billy.
Kini, kata Billy, delapan remaja itu dalam proses pemeriksaan oleh tim penyidik Polsek Kembangan. "Untuk pengusutan lebih lanjut," kata dia.
Polisi berkomitmen meningkatkan patroli di wilayah Kembangan, terutama di jam-jam rawan untuk mencegah terjadinya tawuran dan tindakan kriminal lainnya. "Kami komitmen jaga keamanan terutama di jam-jam rawan," kata Billy.
Billy juga mengimbau orang tua untuk lebih memperhatikan dan mengawasi kegiatan anak-anak mereka terutama di malam hari. "Sehingga tidak terlibat dalam aksi tawuran atau kegiatan negatif lainnya lagi," kata Billy
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Banjir Bekasi, Ratusan Gardu Listrik PLN Dipadamkan Sementara
- Banjir Bekasi hingga Dua Meter, Marinir Dikerahkan untuk Evakuasi
- Libur Lebaran 2025 untuk Anak Sekolah Dipercepat Jadi 21 Maret
- Ini Jadwal Lengkap Libur dan Cuti Bersama Lebaran 2025
- Tanggapi Maraknya PHK, Wamenaker Sebut Masih Banyak Lapangan Kerja yang Tersedia
Advertisement

Jadwal Salat Subuh, Zuhur, Ashar dan Maghrib Hari Ini Rabu 5 Maret 2025
Advertisement
Ramadan, The Phoenix Hotel, Grand Mercure & Ibis Yogyakarta Adisucipto Siapkan Menu Spesial
Advertisement
Berita Populer
- Wamenaker Dukung Pemberantasan Preman di Kawasan Industri
- Wamen PU: Penanganan Pascabanjir Bogor Harus Segera Dilakukan
- TNI Buka Rekrutmen Taruna Akmil 2025, Ini Syarat dan Link Pendaftarannya
- Libur Lebaran 2025 untuk Anak Sekolah Dipercepat Jadi 21 Maret
- Banjir Jakarta: 62 RT dan Empat Ruas Jalan Terrgenang, Ini Datanya
- Ahmad Luthfi Luncurkan Program Speling, Warga Bisa Periksa Kesehatan Gratis di Balai Desa
- Banjir Bogor: Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Singgung Keberadaan BUMD Jaswita dan PTPN
Advertisement
Advertisement