News

Foto Lama Terungkap, Amien Rais dan Megawati Pernah Dekat

Penulis: Newswire
Tanggal: 17 Mei 2019 - 17:17 WIB
Foto lama Amien Rais dan Megawati. - Instagram/@khofifah.ip

Harianjogja.com, JAKARTA- Megawati Soekarnoputri dan Amien Rais, dua politikus senior yang kini berseberangan karena pilihan politik, dahulu dikenal pernah dekat.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mendadak mengunggah sebuah foto lama di akun Instagramnya @khofifah.ip. Dalam foto itu memperlihatkan di mana Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais masih 'dekat' dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.

Foto itu merupakan rekam visual yang diabadikan M. Rizal saat Deklarasi Ciganjur 1998. Dari foto tersebut terlihat empat tokoh nasional duduk bersama dikelilingi oleh beberapa mahasiswa dengan jas almamater yang berbeda.

Empat tokoh nasional itu ialah Sultan Hamengkubuwono X, Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Megawati Soekarnoputri dan Amien Rais.

"Nostalgia tempoe doeloe. Religius - nasionalis bersatu. Hamengku Buwono X, Gus Dur, Bu Mega dan pak Amien Rais. Indahnya persaudaraan dan persatuan," tulis Khofifah di akun Instagramnya pada Jumat (17/5/2019).

Meskipun pernah duduk satu meja untuk merumuskan deklarasi Ciganjur, kini Megawati dan Amien Rais memiliki arah politik yang berbeda, termasuk dalam Pemilu 2019.

Megawati yang merupakan pimpinan partai berlogo banteng mengusung Capres - Cawapres nomor urut 01 Joko Widodo atau Jokowi - Ma'ruf Amin. Sedangkan Amien Rais sebagai petinggi partai berlambang matahari biru mendukung pasangan Capres - Cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto - Sandiaga Uno.

Amien Rais mendukung pasangan calon tersebut bersama PKS, Partai Gerindra dan Partai Demokrat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Suara.com

Berita Terkait

Maruarar Sirait Keluar dari PDIP: Saya Pilih Mengikuti Langkah Jokowi
Soal Umpatan Prabowo Ndasmu Etik, Pakar: Bisa Merusak Citra Pribadi
Politikus Muda PSI, Raden Stevanus: Semua Pihak Harus Menghargai Keistimewaan DIY
Gibran Dinilai Sosok Pembawa Kepentingan Generasi Muda

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Sistem E-Katalog Terbaru LKPP Meluncur, Bisa Lacak Pengiriman dan Pembayaran
  2. Aktif Blusukan ke Masyarakat, Sudaryono Mantap Maju Cagub Jateng
  3. Mudik Lebaran, 34 Juta Orang Diprediksi Masuk ke Jatim
  4. Jadwal Imsak hingga Waktu Buka Puasa Wilayah Boyolali Jumat 29 Maret

Berita Terbaru Lainnya

Patahan Pemicu Gempa Membentang dari Jawa Tengah hingga Jawa Timur, BRIN: Di Dekat Kota-Kota Besar
UU DKJ Disahkan, Sebentar Lagi Jakarta Bakal Melepas Status Ibu Kota
Ini Profil Keseharian Harvey Moeis Suami Sandra Dewi yang Terseret Korupsi PT Timah
Kejagung Bongkar Kasus Korupsi PT Timah Menyeret Harvey Moeis, Ini Komentar Kementerian BUMN
Puan Maharani Kian Buka Peluang Megawati Gelar Rekonsiliasi dengan Prabowo
Petinggi Freeport Temui Jokowi, Ini yang Dibahas
Jatah Menteri Bakal Berkurang karena PDIP Diajak Masuk Kabinet, Golkar Bilang Begini
Pemulangan Enam Jenazah ABK WNI dari Jepang Dilakukan Bertahap
Tiga Hari Hilang, 6 Orang Korban Ambruknya Jembatan Baltimore Belum Ditemukan
Viral Polisi Tembak dan Serang DC, APPI Jelaskan Duduk Permasalahannya