News

Kurangi Impor Parafin, UKM Batik Direkomendasikan Gunakan Minyak Sawit

Penulis: Sunartono
Tanggal: 11 Oktober 2019 - 08:57 WIB
Kegiatan sosialisasi pengembangan usaha kecil menengah (UKM) batik berbasis produk sawit, Kamis (10/10/2019). - Ist/BPPT.

Harianjogja.com, JOGJA—Ketergantungan industri batik terhadap impor parafin dari sumber minyak bumi sebagai bahan lilin malam, masih tinggi. Sejumlah tim perekayasa dari Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) merekomendasikan minyak sawit sebagai pengganti parafin untuk industri batik. Sosialisasi penggunaan minyak sawit untuk pengembangan Usaha Kecil Menengah (UKM) Batik mulai digelar di Kota Jogja, Kamis (10/10/2019).

Pejabat Perekayasa Utama BPPT Indra Susetyo menjelaskan sejumlah bahan utama untuk lilin malam batik antara lain paraffin, microwax, damar mata kucing dan gondorukem. Parafin yang berasal dari minyak bumi selama ini masih impor dari luar negeri. Selain itu, diprediksi perlahan akan habis karena termasuk energi tidak bisa diperbarui sehingga dapat mengancam kelangsungan industri batik. Oleh karena itu pihaknya merekomendasikan penggunaan minyak sawit sebagai pengganti parafin untuk pembuatan lilin malam, yang disebutnya dengan paraffin substitute (biopas).

“Parafin dari minyak bumi itu bisa kita hilangkan, menggantinya dengan produk lokal berupa minyak sawit. Penggunaan minyak sawit ini bisa menekan biaya produksi sekitar 20 persen, karena selama ini parafin masih impor,” terangnya, Kamis (10/10/2019).

Ia meyakini jika penggunaan minyak sawit mulai dikenal pelaku industri batik maka secara perlahan akan meninggalkan parafin. Apalagi minyak sawit jumlahnya tergolong besar di Indonesia sehingga tak perlu mengimpor untuk bahan malam batik. Saat ini diakuinya belum banyak perajin batik yang menggunakan sawit, namun sosialisasi terus dilakukan terutama di kota yang terdapat banyak industri batik.

“Ini mulai diperkenalkan sejak 2017, sudah ada beberapa yang menggunakan tetapi memang belum banyak. Kalau memakai sawit berarti semua berasal dari lokal, dan produksi sawit kita melimpah, utamanya batik sebagai warisan budaya bisa terjaga ketersediaan bahan bakunya,” katanya.

Pihaknya sudah membuktikan penggunaan turunan sawit atau biopas ke dalam malam batik hasil lebih bagus. Selain hasil pewarnaan lebih tajam dan cerah, paraffin substitute ini juga mampu menjadi perintang warna yang bagus dan tidak merembes ke tapak canting ketika proses membatik.

“Keunggulan lain, produk ini [biopas] tidak hanya menggantikan parafin tetapi juga bisa mengurangi komponen lain seperti kote [lilin lebah], sehingga bisa menekan harga malam batik,” ujarnya.

Kabid Sarana Riset dan Standarisasi Balai besar Kerajinan dan Batik (BBKB) Yogyakarta Farida menambahkan penggunaan sawit menjadi solusi yang baik untuk kelangsungan perajin batik di masa mendatang. Apalagi bisa menekan komponen bahan malam seperti kote yang harganya sangat mahal. “Biopas ini sudah mulai dijual, tidak hanya industri kecil saja tetapi juga menengah ke atas,” katanya.

Ia mengatakan perajin yang sudah memakai malam dengan bahan sawit merasakan kemudahan proses tulis dalam membatik, karena tidak banyak kotoran yang dapat menutup canting. Pihaknya pun sudah membuktikan melalui Litbang BBKB, bahwa penggunaan minyak sawit untuk batik ini hasilnya berkualitas, salah satunya tahan luntur.

“Kalau untuk [batik] tulis lancar, sedangkan untuk yang [batik] cap memang agak sedikit lengket, karena kalau industri besar kan produksinya banyak jadi kain hasil batik ditumpuk-tumpuk, mereka merasakan agak lengket. Tetapi saat ini kami dalam proses untuk mencari formulasi yang tepat agar tidak lengket,” ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Wastra Sleman Diusung Jadi Inspirasi Busana Kerja Modern di JFP
Tegaskan Batik sebagai Karya Seni, Afif Syakur Pamerkan Batik 3 Negeri
Ratu Maxima Belanda Kunjungi Kampung Batik Laweyan Solo
FGD Industri Batik Jogja Soroti Regenerasi dan Limbah

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panduan Lengkap Slot Online di JendelaToto
  2. Panduan Lengkap Main di Jendelatoto
  3. Main Slot Gacor Mudah Menang 2025
  4. Best Strategies for Togel Players

Berita Terbaru Lainnya

China Eksekusi 11 Terpidana Jaringan Penipuan Lintas Negara
Uni Eropa Tetapkan IRGC Iran Sebagai Organisasi Teroris
KJRI Johor Bahru Ungkap Kronologi Penyelundupan 7,5 Ton Pasir Timah
Industri Minuman Alkohol Sumbang Triliunan Rupiah ke Ekonomi Nasional
KPK Kantongi Hasil Audit Kerugian Negara Proyek Gedung Pemkab Lamongan
Rapat Pleno PBNU Pulihkan Yahya Cholil Staquf Sebagai Ketua Umum
PPATK Terima 43,7 Juta Laporan 2025, Transaksi Judi Masih Dominan
Normalisasi Sungai Pascabanjir Padang Dikebut, Dikerjakan 24 Jam
Kaesang Tekankan Penguatan Struktur PSI Demi Target Pemilu 2029
KPK Dalami Kerugian Negara dalam Kasus Kuota Haji 2023-2024