News

Amien Rais Restui Prabowo Jadi Menhan, tapi Ada Syaratnya. Apa itu?

Penulis: Newswire
Tanggal: 29 Oktober 2019 - 15:57 WIB
Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais mengikuti sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (4/4). - Suara.com/Muhaimin A Untung

Harianjogja.com, JAKARTAKetua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais merestui Prabowo Subianto menjadi Menteri Pertahanan (Menhan) namun dengan syarat. Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad. 

"Tanggapan saya setelah saya lihat bahwa Amien Rais merestui dan mendukung Prabowo Subianto menjadi Menteri Pertahanan dengan syarat," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (29/10/2019). 

Dia mengatakan syarat tersebut bahwa Amien Rais juga akan ikut membantu memonitor agar langkah-langkah yang dilakukan Prabowo sebagai Menhan bisa berguna bagi bangsa dan negara.

Dasco menilai sikap Amien sangat positif karena yang bersangkutan merupakan teman koalisi Prabowo sejak lama.

"Karena itu apa yang disampaikan Amien itu merupakan dukungan terlebih kepada Prabowo sehingga bisa menjalankan tugasnya dengan baik," ujarnya.

Namun Dasco tidak mengetahui apakah ada janji khusus antara Prabowo dan Amien, setelah keputusan Gerindra masuk dalam Kabinet Indonesia Maju.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : antara

Berita Terkait

Pendiri dan Pengurus Partai Ummat di DIY Ramai-ramai Membubarkan Diri, Ini Penyebabnya
Hasil Real Count KPU Sementara Perolehan Suara Anak dan Menantu Amien Rais di Pileg 2024
Amien Rais Hadiri Apel Akbar Partai Ummat, Bicara Kedaulatan Digital hingga Polusi Jakarta
Amien Rais Minta Rakyat Mewaspadai Lonceng Kematian Demokrasi

Video Terbaru

Berita Lainnya

Berita Terbaru Lainnya

Jenderal Iran Peringatkan AS, Klaim Militer Kini Lebih Kuat
18,45 Kg Sabu Digagalkan di Bandara Auckland, Nilai Rp68,5 M
Trump Teken Perintah Eksekutif, AS Keluar dari 66 Organisasi Global
Danantara Kembangkan Kompleks Haji RI di Makkah
Prabowo Ingin Anak Petani Jadi Insinyur hingga Jenderal
Kemenhut Tegaskan Tak Ada Penggeledahan oleh Kejagung
Operasi AS di Venezuela: 75 Orang Tewas Saat Tangkap Maduro
Pemkab Bireuen Bangun 1.000 Huntap Korban Banjir dan Longsor
Pengamat UGM: Ketegangan AS-Venezuela Tak Berdampak ke RI
Menko Yusril: Kritik Boleh, Hinaan Bisa Dipidana di KUHP Baru