News

20 hari Pertama Bulan Januari 2020, Terjadi 203 Bencana di Tanah Air

Penulis: Mia Chitra Dinisari
Tanggal: 20 Januari 2020 - 15:27 WIB
Foto aerial kondisi lokasi bencana longsor di Desa Banaran, Pulung, Ponorogo, Jawa Timur, Rabu (5/4). - Antara/Apriliandri

Harianjogja.com, JAKARTA - Tahun Baru hingga hari ke-20 bulan ini, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat ada sebanyak 203 bencana alam yang terjadi di tanah air.

Adapun bencana yang terjadi yakni puting beliung yang diikuti bencana banjir, dan tanah longsor.

Akibat bencana tersebut, sebanyak 800.124 jiwa mengungsi, 74 orang meninggal dan luka-luka sebanyak 83 orang, sementara 8 orang dinyatakan hilang.

Sementara itu, untuk kerugian material, sebanyak 12.148 rumah rusak, dengan rincian 3.175 rumah rusak berat, 2.187 rumah rusak sedang, dan 6.786 rumah rusak ringan.

Selain itu, juga ada 93 jembatan rusak akibat dari bencana tersebut.

Bencana yang baru saja terjadi Minggu, (19/01/2020) yakni banjir bandang menerjang wilayah Desa Manau Sembilan II, Kecamatan Padang Guci Hulu, Kabupaten Kaur, Bengkulu, Minggu (19/1) pukul 15.00 WIB.

Peristiwa tersebut mengakibatkan 4 jiwa meninggal dunia, 6 dinyatakan hilang dan 17 selamat setelah terjatuh dari Jembatan Gantung Cawang yang putus akibat terjangan banjir bandang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis.com

Berita Terkait

112 Rumah di Malang Rusak Karena Angin Puting Beliung
Waspadai Potensi Hujan Petir hingga Banjir Rob pada Minggu Ini
Dampak Hujan Angin, Puluhan Rumah di Karanganyar Rusak Tertimpa Pohon
Pemkot Semarang Jamin Pendidikan Anak-Anak Mega

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panduan Lengkap Slot Online di JendelaToto
  2. Panduan Lengkap Main di Jendelatoto
  3. Main Slot Gacor Mudah Menang 2025
  4. Best Strategies for Togel Players

Berita Terbaru Lainnya

600 Ribu Wisatawan Mancanegara Gunakan Whoosh
Mensos Usulkan MBG untuk Lansia dan Difabel
Pengendara Waspada, Ada Pemeliharaan Jalan Tol Cipularang
Besok, KPK Umumkan Status Tersangka dalam Kasus OTT Gubernur Riau
AS Bersiap Uji Coba Rudal Balistik Antarbenua Minuteman III
Yusril Tegaskan Negara Berhak Merampas Uang Bandar dan Pemain Judol
Bupati Banyuwangi Dukung Rencana Baru Proyek Kereta Cepat Whoosh
Hore, Pemutihan Tunggakan BPJS Kesehatan Dilakukan Akhir Tahun Ini
Hanyut di Sungai Jolinggo Kendal, Tiga Mahasiswa KKN UIN Semarang MD
Sebuah Kantor Perusahaan Transportasi Ditembak OTK, Polisi Olah TKP