News

Rumah Pilot Sriwijaya Air SJ 182 Ramai Didatangi Keluarga

Penulis: Newswire
Tanggal: 10 Januari 2021 - 10:07 WIB
Sriwijaya Air. - Antarafoto

Harianjogja.com, BOGOR - Kediaman pilot Sriwijaya Air yang hilang kontak di sekitar Pulau Lancang, Kepulauan Seribu , Captain Afwan, di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, mendadak ramai didatangi keluarga pada Sabtu (9/1/2021) malam. Pesawat  hilang kontak dalam penerbangan rute Jakarta-Pontianak.

Pantauan wartawan di rumah Captain Afwan di Perumahan Bumi Cibinong Endah (BCE) pada Sabtu malam, keluarga berdatangan dengan berbusana muslim.

Pihak keluarga bahkan mendirikan tenda, tepat di depan rumah yang sengaja disediakan untuk tempat tamu.

Meski begitu, tak nampak bendera kuning ataupun pelaksanaan doa bersama lantaran pihak keluarga belum menerima informasi yang pasti terkait dengan kondisi terkini Captai Afwan yang meninggalkan rumah pada Sabtu pagi.

Keponakan Captain Afwan, Ferza Mahardika, menyebutkan bahwa pihak keluarga hingga Sabtu malam belum menerima informasi yang jelas dari pihak maskapai mengenai kondisi pamannya itu.

"Pada intinya kami pun belum mendapat kabar resmi dari pihak Sriwijaya Air tentang Om kami tersebut. Saya dapat info pun dari media, bukan dari Sriwijaya atau apapun," kata pria yang akrab disapa Reza itu, saat menyampaikan keterangan pers.

Captain Afwan merupakan mantan personel TNI AU yang purnatugas sejak 1998. Ia pernah berdinas di Skadron Udara 4 dan Skadron Udara 31.

Sriwijaya Air SJ 182 terbang dari Bandara Sukarno-Hatta Tangerang, Banteng pukul 14.40 WIB dan dijadwalkan mendarat di Bandara Supadio Pontianak pukul 15.50 WIB. Pesawat hilang kontak di sekitar Pulau Lancang, Kepulauan Seribu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Berita Terkait

Pesawat Libya Jatuh di Turki, Dugaan Sabotase Diselidiki
Kecelakaan Helikopter Wisata di Kilimanjaro Tewaskan 5 Orang
Misi Kemanusiaan Berakhir Tragedi, Pesawat Meksiko Jatuh
Legenda NASCAR Greg Biffle Tewas dalam Kecelakaan Jet

Video Terbaru

Berita Lainnya

Berita Terbaru Lainnya

Bonus Atlet SEA Games Rp480 Miliar Dipastikan dari APBN
Rusia Kecam AS Sita Tanker Marinera di Laut Lepas
Efisiensi Anggaran, Belanja Kementerian-Lembaga Tetap Melonjak
Campak Serang 1.248 Warga Pamekasan, 12 Balita Meninggal
Panglima TNI Naikkan Pangkat Rizki Juniansyah Dua Tingkat
Kodam Udayana Jelaskan Penahanan Ayah Prada Lucky Namo
Gerindra Hormati Sikap Demokrat soal Pilkada Lewat DPRD
Menkes Targetkan RS dan Puskesmas Sumatera Pulih Maret 2026
Jaksa Ajukan Penyitaan Rumah Nadiem di Dharmawangsa
Aceh Perpanjang Tanggap Darurat Bencana Hingga 22 Januari