News

Badai Matahari Diprediksi Hari Ini, Begini Dampaknya ke Bumi

Penulis: Ahmad Thovan Sugandi
Tanggal: 28 November 2021 - 08:37 WIB
Planet Matahari - JIBI

Harianjogja.com, JAKARTA - Para astronom dan peneliti di SpaceWeather.com telah memperingatkan kedatangan badai matahari terpanjang sepanjang sejarah akan menghantam bumi pada Minggu, 28 November 2021.

Badai tersebut tidak boleh diremehkan karena terbukti berdampak pada berbagai gangguan terutama terkait jaringan dan internet. Berikut adalah dampak dari bada matahari terhadap infrastruktur teknologi di bumi.

1. Kabel Bawah Laut
Infrastruktur kabel bawah laut sangat rentan terdampak dan mengalami kerusakan saat badai matahari menerjang. Badai tersebut merupakan lonjakan energi magnetik yang disebabkan oleh badai tersebut dapat merusak repater yang terdapat pada kabel bawah laut.

2. Jaringan Internet Terganggu
Badai matahari dapat mengganggu bahkan merusak jaringan internet yang ada di bumi. Secara alami matahari terus melemparkan partikel bermuatan magnetik ke arah planet-planet di sekitarnya.

Partikel tersebut dalam jumlah yang normal dapat ditepis oleh lapisan ozon. Sedangkan dalam badai matahari muntahan partikel menjadi lebih banyak dan tidak dapat dinetralisir oleh lapisan pelindung bumi.

Partikel yang mencapai bumi dapat merusak jaringan internet, bahkan di tingkat yang sangat ekstrim dapat merusak seluruh jaringan dan membuat akses internet lumpuh total.

3. Jaringan Radio Terganggu
Fasilitas yang menggunakan gelombang radio juga akan terganggu oleh adanya badai matahari. Saat terjadi badai siaran radio dapat tidak berfungsi sepenuhnya karena paparan partikel bermuatan magnetik.

Masyarakat tentu harus waspada dengan kedatangan badai tersebut, tetapi disarankan untuk tidak panik maupun khawatir berlebihan. Hal itu karena sangat jarang badai matahari dapat menimbulkan kerusakan yang fatal dan menyeluruh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis.com

Berita Terkait

Ternyata Inti Bumi Bergeser Tiap 8,5 Tahun, Begini Dampaknya bagi Manusia
Satelit Starlink Elon Musk Berpotensi Ancam Keselamatan Bumi
Viral Detik-detik Bola Api Jatuh di Langit Jogja
NASA Gandeng SpaceX Elon Musk dalam Misi Penelitian Luar Angkasa

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Kapolda Jateng Ahmad Luthfi Tanggapi Baliho Gambar Dirinya Masif Dimana-Mana
  2. Budayawan Terlibat Bikin Maskot Pilwalkot Jogja 2024
  3. Naturalisasi Tidak Tabu
  4. Tak Lagi Dianggap sebagai Kader PDIP, Presiden Jokowi Bilang Begini

Berita Terbaru Lainnya

Jokowi Minta Prabowo-Gibran Persiapakan Diri Usai Ditetapkan KPU
Catatkan Kenaikan Transaksi SPKLU, PLN Suguhkan Kenyamanan Bagi Pemudik EV Pada Arus Mudik Lebaran 2024
Ilmuwan di China Ciptakan Berlian Buatan dari Bunga Peony
Sirekap Bakal Digunakan pada Pilkada Serentak 2024
Prabowo Ingin Membangun Koalisi Kuat
Heboh Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam, Ini Kata BPOM
BMKG: Sebagian Besar Wilayah Indonesia Dilanda Hujan Hari Ini
Jenazah Pendiri Mustika RatuMooryati Soedibyo Akan Dimakamkan di Bogor Rabu Siang
Kabar Duka: Pendiri Mustika Ratu, Mooryati Soedibyo Meninggal Dunia
Ini Besaran Honor PPK Pilkada Serentak 2024