News

Penembak Misterius di Exit Toll Bintaro yang Tewaskan 1 Pria Ternyata Anggota Polda Metro Jaya

Penulis: Setyo Aji Harjanto
Tanggal: 30 November 2021 - 16:47 WIB
Ilustrasi - JIBI/Nurul Hidayat

Harianjogja.com, JAKARTA - Polisi mengungkap pelaku penembakan misterius di Exit Toll Bintaro. Pelaku adalah polisi yang berdinas di Polda Metro Jaya.

"Pelaku adalah Ipda OS," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan Selasa (30/11/2021).

Meski demikian polisi belum menentapkan Ipda OS sebagai tersangka. Pelaku masih diperiksa intensif oleh Bidang Propam Polda Metro Jaya. Polisi pun menyita senjata api yang dipakai menembak korban berinsial PP dan MA.

"Untuk menetapkan sebagai tersangka minimal harus dua alat bukti," kata Direskrimum Polda Metro Jaya Kombes Tubagus Ade Hidayat.

Sebelumnya, orang tak dikenal menembak orang pria di Exit Toll Bintaro, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Korban dengan inisial MA dan Po masing-masing mengalami luka di bagian perut dan dada.

Penembakan terjadi Jumat malam 26 November 2021 sekitar pukul 23:00 WIB.

Akibatnya, salah satu korban meninggal dunia. Korban tersebut sebelumnya sempat dirawat.

"Satu korban meninggal dunia," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Zulpan Senin (29/11/2021).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis.com

Berita Terkait

Penembakan Massal di Afrika Selatan, 10 Orang Tewas
Lebih dari 4 Juta Senjata Beredar, Australia Luncurkan Buyback Nasion
Filipina Tolak Tuduhan Pelatihan ISIS Pelaku Penembakan Sydney
Baku Tembak di TN Komodo, Tim Gabungan Hadang Pemburu Liar

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panduan Lengkap Slot Online di JendelaToto
  2. Panduan Lengkap Main di Jendelatoto
  3. Main Slot Gacor Mudah Menang 2025
  4. Best Strategies for Togel Players

Berita Terbaru Lainnya

Balita Tewas dalam Mesin Cuci di Jepang, Ayah Ditangkap
Crane Proyek Kereta Cepat Thailand Ambruk, Kereta Terbelah 28 Tewas
Pemerintah Siapkan Perpres AI sebagai Payung Regulasi Nasional
Korban Banjir Cikande Tangerang Mendesak Butuh Bantuan Logistik
Cemaran Toksin, BPOM Minta Nestle Tarik Susu Formula Impor S-26 Promil
KLH Siapkan Gugatan Triliunan Perusahaan Pemicu Banjir Sumatera
Banjir Rendam 25 Desa di Kudus, Lebih 48 Ribu Warga Terdampak
Anwar Ibrahim Umumkan Malaysia Ikut Misi Kemanusiaan Gaza
Indonesia Pulangkan 27.768 WNI dari Konflik dan Kejahatan Global
Jaksa Korea Selatan Tuntut Hukuman Mati Yoon Suk Yeol