News

Minyak Goreng Rp14.000 Dijual di Pasar Mulai Pekan Ini

Penulis: Iim Fathimah Timorria
Tanggal: 24 Januari 2022 - 20:47 WIB
Sejumlah warga membeli minyak goreng kemasan saat operasi pasar murah minyak goreng di Blok F Trade Center, Pasar Kebon Kembang, Kota Bogor, Jawa Barat, Jumat (31/12/2021). - Antara Foto/Arif Firmansyah/nym.\\r\\n

Harianjogja.com, JAKARTA – Minyak goreng subsidi seharga Rp14.000 per liter mulai dijual di pasar tradisional pada pekan ini. Kementerian Perdagangan melaporkan kebijakan satu harga di pasar tradisional bisa dimulai sesuai jadwal yang ditetapkan.

"Insyaallah implementasi sesuai target [sepekan setelah kebijakan dimulai 19 Januari 2022] atau 26 Januari 2022," kata Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Oke Nurwan ketika dihubungi, Senin (24/1/2022).

Oke mengatakan pemerintah mendorong proses distribusi ke pasar tradisional dilakukan dengan jejaring pada normal agar penyaluran minyak goreng murah bisa menjangkau konsumen yang lebih luas. Tetapi, dia mengatakan proses penyaluran tetap akan tergantung pada kebijakan perusahaan-perusahaan produsen.

"Distribusi tentunya tergantung perusahaan karena kemungkinan besar harus memotong rantai distribusi. Perhitungan selisih harga berbeda satu sama lain, sementara acuan perhitungan harga keekonomian ditetapkan pemerintah," tambah Oke.

Distribusi minyak goreng subsidi Rp14.000 per liter telah dimulai pada 19 Januari 2022 melalui ritel modern. Pemerintah mengatakan penjualan di pasar tradisional akan bertahap selambat-lambatnya sepekan setelah implementasi kebijakan untuk proses penyesuaian.

Data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS) memperlihatkan harga minyak mulai mengalami penurunan. Harga rata-rata minyak goreng curah turun 0,27 persen atau setara Rp50 menjadi Rp18.800 per kg per 24 Januari 2022, sementara minyak goreng kemasan bermerek 1 dan 2 turun Rp50 menjadi Rp21.050 per kg dan Rp20.450 per kg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis.com

Berita Terkait

Daftar Makanan Pahit yang Terbukti Baik untuk Menjaga Kesehatan
Penjualan Bakpia dan Wingko Pasar Ngasem Ditarget Naik 50 Persen
Resep Shabu-Shabu Jepang Praktis untuk Menu Tahun Baru 2026
Makanan Ini Dianggap Bawa Hoki di Tahun Baru

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panduan Lengkap Slot Online di JendelaToto
  2. Panduan Lengkap Main di Jendelatoto
  3. Main Slot Gacor Mudah Menang 2025
  4. Best Strategies for Togel Players

Berita Terbaru Lainnya

Banjir Bandang di Pulau Siau Sulawesi Utara Berdampak pada 1.377 Warga
Trump Bekukan Visa Migran 75 Negara, Indonesia Aman
KPAI Apresiasi Buku Aurelie Moeremans soal Child Grooming
Empat Anggota Polisi Madiun Positif Sabu, Jalani Sidang Etik
Gajah Liar Mengamuk di India, 20 Orang Tewas
Bentrokan di Minneapolis Usai Agen Imigrasi AS Tembak Imigran
Prabowo Tambah Dana Riset Perguruan Tinggi Jadi Rp12 Triliun
Pengadilan Jakarta Selatan Vonis Laras Faizati 6 Bulan Percobaan
Banjir Rendam 62 Sekolah di Kudus, Siswa Belajar Daring
X Batasi Grok demi Lindungi Pengguna dari Gambar AI Seksual