Olahraga

Djokovic/Troicki Antar Serbia Juara ATP Cup 2020

Penulis: Newswire
Tanggal: 13 Januari 2020 - 07:02 WIB
Petenis Serbia Novak Djokovic - RolandGarros.com

Harianjogja.com, JAKARTA - Pasangan Novak Djokovic/Viktor Troicki menutup partai penentu di babak final ATP Cup 2020 Australia dengan kemenangan 6-3, 6-4 atas pasangan Spanyol Pablo Carreno Busta/Feliciano Lopez, memberi keunggulan 2-1 bagi timnya dan membawa Serbia menjadi juara di turnamen yang baru digelar pertama kali ini.

"Saya akan mengingat pengalaman ini selama hidupku sebagai salah satu momen terindah dalam karirku. Saya tak pernah merasa terberkati seperti ini dalam 15 tahun perjalanan karir tenis, bisa berjuang bersama tim, bermain untuk negara dengan teman-teman terbaik, tak ada yang bisa menandingi perasaan ini," kata Djokovic, dilansir dari atptour.com, Minggu (12/1/2020).

Djokovic/Troicki sempat tertinggal 1-3 di set pertama, namun di tengah riuh ramai dukungan warga Serbia di Ken Rosewall Arena, Sydney, mereka mampu mengamankan tujuh gim berturut-turut.

Petenis peringkat dua dunia ini juga tak menunjukkan gejala kelelahan meski sempat bermain di nomor tunggal pada partai kedua menghadapi Rafael Nadal.

Pertandingan usai, kedua pemain langsung melakukan selebrasi dan menunjukkan kegembiraan mereka bersama sekitar 2.000 warga Serbia yang berada di arena. Djokovic bahkan sempat melempar raketnya ke podium penonton yang kemudian ditangkap salah seorang pengunjung wanita.

Troicki juga tak kalah emosionalnya saat berhasil mencatatkan nama negaranya menjadi juara yang pertama kalinya di turnamen perdana ini.

"Saya ingin berterima kasih pada Novak karena bermain lagi bersamaku. Ini selalu jadi pengalaman yang hebat. Seperti kata dia (Novak), saya akan mengingat ini sepanjang hidupku," Troicki menuturkan.

Sebelumnya masuk ke partai ketiga, Djokovic berperan penting dengan memaksa Spanyol bertarung di partai terakhir. Ia mengalahkan Nadal 6-2, 7-6(4) dan menyamakan kedudukan 1-1.

"Saya sudah banyak bermain beberapa hari belakangan, timku juga bermain dengan sangat baik. Stamina saya memang agak menurun dari biasanya, karena sempat bertanding agak lama sebelumnya, lusa, dan saat (penyisihan) di Perth," kata Nadal menceritakan.

Di partai pertama, Spanyol lebih dulu unggul melalui Roberto Bautista Agut yang menundukkan Dusan Lajovic 7-5, 6-1.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis Indonesia

Berita Terkait

Charleston Open: Sejumlah Unggulan Melaju ke Perempat Final
Rafael Nadal Pensiun, Begini Surat Menyentuh dari Roger Federer
Radang Amandel Paksa Petenis Nomor Satu Dunia Mundur dari Olimpiade 2024
Petenis Serbia Djokovic Raih Penghargaan Olahragawan Terbaik Dunia

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panitia Video Announcer Contest SMG 2025 Tetapkan 50 Nominasi, Ini Daftarnya
  2. CIMB Niaga Sponsori VAC SMG 2025, Lomba Video Penyiar Masuk Tahap Penilaian
  3. SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian
  4. SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian

Berita Terbaru Lainnya

16 Tim Terbaik dari Berbagai Regional Akan Perebutkan Podium Juara Hydroplus Piala Pertiwi 2025 di Kudus
Oscar Piastri Pimpin Klasemen Sementara Formula 1 2025
Hasil Formula 1 GP Inggris 2025: Lando Norris Tercepat
Tim Panjat Tebing Indonesia Borong 3 Emas di Kejuaraan ASEAN 2025
Aldila Sutjiadi Melaju ke Babak Kedua di Ganda Campuran Wimbledon
Megawati Megatron Bergabung dengan Klub Turki Manissa BBSK untuk Musim 2025-2026
Formula 1 GP Inggris 2025: Lewis Hamilton Jadi yang Tercepat pada Sesi Latihan Bebas 1
Pacuan Kuda, Indonesia di Ambang Sejarah Baru Triple Crown
Filipina Sebagai Tuan Rumah Piala Asia Putri FIBA 2027
Alex Marquez Alami Patah Tangan dan Langsung Dioperasi Malam Ini