Olahraga

Indonesia Masters 2020, Waspada Greysia/Apriyani, Peringkat 30 Dunia Ini Siap Rebut Juara

Penulis: Samdysara Saragih
Tanggal: 19 Januari 2020 - 09:02 WIB
Greysia Polii-Apriyani Rahayu - Badminton Indonesia

Harianjogja.com, JAKARTA  - Pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu mesti mewaspadai semangat juang sang lawan di babak final nomor ganda putri turnamen bulutangkis Indonesia Masters 2020.

Greysia/Apriyani ditantang ganda putri Denmark, Maiken Fruergaard/Sara Thygesen, dalam laga perebutan gelar tersebut. Jika Greysia/Apriyani berstatus unggulan, Maiken/Sara sebaliknya.

Di babak semifinal, Sabtu (18/1/2020), Maiken/Sara secara mengejutkan mengalahkan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi dengan skor 22-20 dan 22-20. Selain berstatus sebagai unggulan keempat, Misaki/Ayaka adalah juara bertahan.

“Sulit menemukan kata-kata [atas kemenangan ini], kami sangat bangga dengan diri kami,” kata Sara seperti dikutip situs resmi Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), Sabtu (18/1/2020).

Kemenangan atas Misaki/Ayaka melambungkan kepercayaan diri Maiken/Sara untuk selangkah lagi merebut gelar. Karena itu, laga final, Minggu (19/1/2020), melawan Greysia/Apriyani tidak akan disia-siakan oleh pasangan peringkat ke-30 dunia tersebut.

“Kami tak sering berada di final dan kami dapat satu [kesempatan] lagi besok. Tak masalah siapa yang akan kami hadapi,” tutur Sara.

Apa pun hasil yang didapat Greysia/Apriyani, tuan rumah Indonesia sudah mengamankan satu gelar Indonesia Masters 2020. Pasangan Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi Gideon dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan baku juang di final ganda putra.

Begitu pula China yang dipastikan membawa pulang gelar ganda campuran berkat keberhasilan pasangan Zheng Siwei/Huang Yaqiong dan Wang Yilyu/Huang Dongping mencapai final.

Sementara itu, final nomor tunggal putri akan menghadapkan Carolina Marin dengan Ratchanok Intanon. Sedangkan tunggal putra diwarnai pertarungan Anthony Sinisuka Ginting versus Anders Antonsen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis Indonesia

Berita Terkait

Pendiri Waroeng Steak & Shake Beri Apresiasi Peraih Runner-up Indonesia Open 2025 Ganda Putra Sabar/Reza
Indonesia Open 2025 Telah Berakhir, Ini Peringkat Terbaru Pebulu Tangkis Indonesia
Final Indonesia Open Digelar Hari Ini, Berikut Jadwalnya
Kalah dari Korea Selatan, All Indonesian Final Gagal Diwujudkan di Indonesia Open 2025

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panitia Video Announcer Contest SMG 2025 Tetapkan 50 Nominasi, Ini Daftarnya
  2. CIMB Niaga Sponsori VAC SMG 2025, Lomba Video Penyiar Masuk Tahap Penilaian
  3. SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian
  4. SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian

Berita Terbaru Lainnya

Naik Podium Lagi, Pebalap Binaan Astra Honda Kencang Melesat di Balapan Internasional
Pembalap Asal Gunungkidul, Veda Ega Pratama Kian Dekat Puncak Klasemen Rookies Cup
Penyebab 8 Pembalap Jatuh dan Hanya 10 Pembalap Berhasil Finis di MotoGP Jerman 2025
Menang di Jerman, Marc Marquez Makin Tak Terkejar di Pemuncak Klasemen Sementara MotoGP 2025
Timnas Voli Putra Indonesia Hajar Tuan Rumah Filipina di SEA V League 2025 Putaran Pertama
All Stars Bandung Kampiun Hydroplus Piala Pertiwi 2025
Desak Made Raih Perak di Kejuaraan IFSC Climbing World Cup 2025
Dukung Sport Tourism di Jogja, CIMB Niaga Jadi Official Bank Partner Tour de Ambarrukmo 2025
Marc Marquez Pilih Kalem Jelang MotoGP Jerman 2025
Honda Belum Ada Rencana Kembali Rekrut Marc Marquez pada MotoGP 2027